Kuatkan Sinergi, Kapolsek Poncokusumo Silaturahmi Tokoh Masyarakat
Malang, memorandum.co.id - Kapolsek Poncokusumo, AKP Sumarsono bersama dua anggota melaksanakan sambang dialogis dengan para tokoh masyarakat Desa Ngadireso, Kecamatan Poncokusumo, Kabupaten Malang, Selasa (10/5/2022). Kegiatan ini bertujuan menguatkan jalinan silaturahmi antara Polri dengan masyarakat, khususnya para tokoh masyarakat. AKP Sumarsono menjelaskan, kegiatan ini sudah menjadi agenda rutin dan wajib baginya serta jajarannya dalam rangka menjalin soliditas dan sinergitas dengan semua unsur masyarakat. Kegiatan ini sesuai arahan Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat. “Dalam mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif kurang optimal apabila kita tidak menggandeng semua unsur dan elemen masyarakat di wilayah kita,” ucap Sumarsono. Selain itu, dalam kesempatan ini pula Kapolsek menitipkan pesan-pesan kamtibmas kepada para tokoh. Dengan maksud untuk membantu memberikan pemahaman kepada masyarakat dalam rangka mensukseskan Pilkades Antar Waktu (PAW) Desa Ngadireso, yang akan dilaksanakan tanggal 14 Mei 2022 mendatang. “Semua demi mendukung kelancaran, kesuksesan serta keamanan pelaksanaan Pilkades Antar Waktu, yang akan diselenggarakan di tiga desa (Desa Ngadireso, Desa Karangongko dan Desa Ngebruk, red) yang ada di Kecamatan Poncokusumo,” jelasnya. Usai melaksanakan sambang dialogis tersebut, jajaran Polsek Poncokusumo melanjutkan patrolinya dengan menyapa masyarakat dan kegiatan ini mengandung maksud terciptanya rasa aman bagi masyarakat. “Dengan kehadiran petugas kepolisian di tengah-tengah masyarakat, kami berharap bentuk-bentuk ataupun potensi gangguan kamtibmas dapat kami antisipasi lebih awal,” terang Kapolsek Poncokusumo. Ia berharap pada masyarakat Kecamatan Poncokusumo,supaya mengurangi potensi munculnya niat pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya. ”Saat keluar rumah tidak perlu memakai perhiasan yang berlebihan, hindari melintas di daerah sepi dan rawan kejahatan, serta senantiasa berdo’a memohon perlindungan kepada sang pencipta,” jelasnya. (*/kid/ari)
Sumber: