Polres Batu Tingkatkan Operasi Yustisi

Polres Batu Tingkatkan Operasi Yustisi

Batu, Memorandum.co.id -  Mencegah penyebaran Covid-19 varian baru Omicron, jajaran Satuan Samapta Polres Batu meningkatkan Operasi Yustisi dengan sasaran warga masyarakat yang tidak mematuhi Prokes, Senin (17/1/22). Kasat Samapta Polres Batu AKP Ma'aruf mengatakan operasi yustisi untuk mencegah penyebaran Covid-19. “Kita maksimalkan Operasi Yustisi seiring mulai adanya peningkatan kasus Covid-19 varian Omicron,” kata Ma’aruf. Menurutnya, wilayah Polres Malang yang berbatasan dengan Kota Wisata Batu. “Maka kami menghimbau kepada warga masyarakat untuk tetap berdisiplin menerapkan protokol kesehatan,” ujarnya. Pelaksanaan Operasi Yustisi ini bekerja sama dengan instansi pemerintah untuk melakukan pendekatan secara persuasif dan edukatif. Cara ini dilakukan dengan harapan masyarakat semakin sadar akan pentingnya protokol kesehatan sehingga bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19 varian Omicron. “Kami terus memberikan himbauan dan edukasi kepada masyarakat yang berada area publik maupun di lokasi wisata,” jelasnya. Diharapkan, dengan kesadaran warga masyarakat gterhadap pentingnya berdisiplin menerapkan protokol kesehatan maka dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (nik/ari/gus)

Sumber: