Pimpinan DPRD Surabaya Minta PTM 100 Persen Terus Dipantau

Pimpinan DPRD Surabaya Minta PTM 100 Persen Terus Dipantau

Surabaya, memorandum.co.id - Pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) 100% di Kota Pahlawan, diharapkan Wakil Ketua DPRD Kota Surabaya Reni Astuti berjalan aman, sehat, dan lancar. Untuk itu, dia mendorong dinas pendidikan dalam satu pekan ini untuk terus memantau. "Bilamana kondisi berjalan aman, maka untuk pekan depan bisa wajib PTM 100 persen sebagaimana diamanatkan di dalam SKB 4 Menteri, utamanya bagi mereka yang kondisinya sehat," katanya, Selasa (11/1/2022). Reni menilai, pelaksanaan PTM 100% dan penanganan Covid-19 saling terkait sebab Surabaya masuk kategori A dalam SKB 4 menteri, dengan kriteria cakupan vaksinasi pendidik dan tenaga pendidik (PTK) di atas 80% dan cakupan vaksinasi lansia lebih dari 50%. "Sehingga ada prokes yang juga harus dipatuhi warga sekolah, jarak bangku siswa pun diatur minimal berjarak 1 meter. Prokes di sekolah dan luar sekolah juga harus terus berjalan karena akan berpengaruh, dan ini tugas bersama. Jadi jangan hanya dibebankan ke pihak sekolah karena adanya PTM, lalu aktivitas di luar PTM longgar,” jelasnya. Menurut politisi PKS ini, PTM 100% yang telah berjalan selama dua hari berjalan sesuai yang diharapkan. “Secara keseluruhan relatif berjalan lancar, menurut saya anak-anak ini juga luar biasa karena sudah terbentuk dan punya kesadaran prokes bagus, tentunya ini tidak lepas peran guru dan orang tua. Kita akan terus support dan fasilitasi supaya PTM bisa aman, lancar dan sehat terus berjalan. Kita jaga bersama,” tuntas Reni. (bin)

Sumber: