Kapolres Blitar Hadiri Pelantikan Kepala Desa

Kapolres Blitar Hadiri Pelantikan Kepala Desa

Blitar, Memorandum.co.id - Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom menghadiri upacara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan kepala desa antar waktu, Rabu (22/12). Kegiatan dihadiri langsung oleh Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah, AMd, serta jajaran. Dilaksanakan di Pendopo RHN Pemkab Blitar. Kapolres dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Kepala Desa terlantik. "Semoga dapat menjalankan amanah dengan baik, berkontribusi terhadap kemajuan serta kesejahteraaan masyarakat dan dapat membaca, memahami sertamelaksanakan seluruh hak, kewajiban, wewenang dan tanggung jawabnya secara paripurna serta selaras dengan dinamika perkembangan sosial, politik, ekonomi dan budaya masyarakat yang dipimpinnya," jelasnya. Sementara itu, Mak Rini berpesan kepada seluruh Kepala Desa agar semua program dan kegiatan tepat sasaran sehingga manfaatnya dapat langsung diterima dan dirasakan oleh masyarakat. Selain itu, Mak Rini berharap untuk memutus penyebaran Covid-19 saling bersinergi dan gotong royong dari seluruh pihak dan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. “Jadi, beberapa hal penting yang harus diperhatikan dan dilaksanakan oleh kepala desa antar waktu Desa Tegalasri dan kepala desa semuanya, yaitu segera koordinasi dengan seluruh elemen, menyatukan komitmen, gerak dan langkah untuk membangun desa guna kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, memastikan masyarakat mendapatkan pelayanan yang terbaik, bekerja secara profesional dan inovatif dengan dedikasi dan loyalitas sepenuhnya bagi kemakmuran masyarakat dan kemajuan desa,” pungkasnya.(Nus)

Sumber: