Kompor Ngebros, Dapur Rumah Makan di Pagesangan Terbakar

Kompor Ngebros, Dapur Rumah Makan di Pagesangan Terbakar

Surabaya, memorandum.co.id - Gegara kompor ngebros, dapur sebuah rumah makan di Jalan Raya Wisma Pagesangan, terbakar, Kamis (26/8/2021). Kebakaran itu juga membuat Jumaidin, Komandan Regu (Danru) Pos Jambangan mengalami nyeri di punggung karena melakukan pemadaman si jago merah. Lantas korban mendapat penanganan medis oleh PMI. Peristiwa tersebut membuat geger warga. Beruntung si amukan api dapat dipadamkan. Kejadian bermula saat pegawai memasak di tungku, tiba - tiba kompor ngebros lalu menyambar ke cerobong Pegawai yang panik bergegas menyelamatkan diri serta meminta bantuan pihak terkait. Tidak lama kemudian petugas damkar tiba di lokasi kejadian dan melakukan pemadaman. Kabid Pembinaan dan Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya Bambang Vistadi mengatakan, sebanyak empat unit kendaraan diterjunkan ke lokasi kebakaran. "1 unit tempur Pos Jambangan, 1 unit tempur Rayon 4 Wiyung, dan 2 unit tim rescue," jelasnya. Pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 12.46. Saat itu, Unit Tempur Pos Jambangan tiba langsung melaksanakan pemadaman. "Pokok api padam pukul 12.56. Pembasahan selesai dan dinyatakan kondusif pukul 13.30," ujar Bambang. Akibat insiden tersebut, dapur rumah makan tersebut terbakar 6 x 10 meter. Beruntung tidak ada korban dari peristiwa ini. "Penyebabnya karena kompor ngebros," pungkas Bambang. (alf/fer)

Sumber: