Polres Bojonegoro Kembali Gelar Vaksinasi, 1.700 Dosis Kedua Disiapkan
Bojonegoro, memorandum.co.id - Polres Bojonegoro kembali mengelar Gerai Vaksin Presisi vaksinasi massal dosis dua dengan menyiapkan 1700 dosis kedua, Rabu (18/8/2021), di halaman masjid Al Ikhlas Polres Bojonegoro. Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia melalui Paur Kes Polres Bojonegoro Aipda Agung Basuki menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan vaksinasi Covid-19 dosis kedua yang menyasar 300 orang. Mereka merupakan warga masyarakat di wilayah Kecamatan Kota Bojonegoro. Vaksinasi dari Polres Bojonegoro bersama rumah sakit Bhayangkara Bojonegoro ini bertujuan mendukung program vaksinasi nasional. Dimana Polres Bojonegoro dengan tenaga kesehatannya selalu siap bersama pihak lain guna mempercepat pelaksanaan vaksinasi. “Urusan Kesehatan (Urkes) Polres Bojonegoro bekerjasama dengan rumah sakit Bhayangkara Bojonegoro siap mendukung perscepatan vaksinasi,” ucap Paur Kes, Aipda Agung Basuki. Dikatakan Agung Basuki, dalam kegiatan yang berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB tersebut semua warga yang terdaftar dan diundang, semua hadir. “Alhamdulillah semua hadir dan semua tervaksinasi dosis kedua, tanpa ada yang ditunda,” terang Agung Basuki. Dari vaksin yang disiapkan sebanyak 1700 dosis dan terpakai 1700 dosis. Sehingga sampai kegiatan usai, terpakai semua. Berkat kerjasama yang baik pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis kedua di jajaran Polres Bojonegoro ini berjalan aman, tertib dan lancar. Serta tetap menerapkan protokol kesehatan ketat dan tidak terjadi kerumunan. (top/har)
Sumber: