Langgar Prokes, 58 Orang Tour of Duty ke TPU Keputih
Surabaya, memorandum.co.id - Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 4 terakhir Senin (9/8/2021) besok.Namun, masih saja ada masyarakat yang tetap melanggar aturan protokol kesehatan (prokes). Salah satunya tidak menggunakan masker dan cangkruk di warung kopi (warkop) melebihi jam yang ditentukan. Sebagai sanksinya, para pelanggar prokes itu 'liburan' atau tour of duty ke TPU Keputih. Seperti Sabtu (7/8/2021) malam, ada 58 pelanggar yang diajak ke TPU Keputih untuk melihat langsung pemulasaraan dan pemakaman jenazah pasien Covid-19. "Semalam (Sabtu, red) ada 58 pelanggar yang kita bawa ke TPU Keputih," ujar Kasatpol PP Kota Surabaya Eddy Christijanto, Minggu (8/8/2021). Tambah Eddy, jumlah pelanggar prokes tiap hari menurun sejak diberlakukannya PPKM tersebut."Awal-awal PPKM ada 140-180 pelanggar. Sekarang menurun," jelasnya. Tidak hanya melihat langsung proses pemulasaraan dan pemakaman pasien Covid-19, mereka juga membaca Pancasila dan hormat ketika mendengarkan lagu Indonesia Raya."Ini juga untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme," pungkas Eddy. (fer)
Sumber: