Wali Kota Malang Apresiasi Aremania

Wali Kota Malang Apresiasi Aremania

Malang, Memorandum.co.id - Wali Kota Malang Drs H Sutiaji berkali-kali memekikan ‘Salam Satu Jiwa’ di hadapan Aremania yang hadir dalam acara Silaturahmi Forkopimda Malang Raya di Hotel Trio II Kota Malang, Sabtu (7/8/2021). Kegiatan ini digelar dengan tujuan guna menciptakan kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat di Malang Raya. “Terima kasih atas kekompakan panjenangan semua dalam membawa bagaimana Arek-Arek Malang mampu menjaga kondusifitas Kota Malang,” kata Wali Kota Malang. Jajaran Forkopimda yang hadir antara lain Walikota Malang Sutiaji, Ketua DPRD Kota Malang I Made Riandiana Kartika, Komandan Korem 083 Bhaladika Jay, Kolonel Inf Irwan Subekti, Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto, Komandan Kodim 0833 Letkol Arm Ferdian Primadhona, Kapolres Malang AKBP Raden Bagoes Wibisono Handoyo, Kapolres Batu AKBP Catur Cahyono Wibowo serta Sekda Kota Malang Erik Setyo Santoso. Wali Kota Malang mengapresiasi kondusifitas yang kompak dijaga oleh Arek-Arek Malang dan upaya yang telah dibangun selama berpuluh-puluh tahun ini harus terus dilanjutkan. Hal itu menurutnya telah membesarkan nama Arek-Arek Malang. “Yang membesarkan kesebelasan adalah Arek-Arek Malang, kita semua. Karena panjenengan, sepak bola di Malang ini menjadi besar. Kami merasa bangga yang tak terhingga,” ujar Sam Sutiaji, sapaan akrab Wali Kota Malang. Arek-Arek Malang menurutnya telah menjadi contoh dari cara mendukung sepak bola yang ada di kotanya, dan itu menjadi contoh di Indonesia. “Karenanya, tidak salah jika ada tagline dari Malang untuk Indonesia dan dunia. Dan itu kita tunjukkan bersama,” terang Sutiaji. Menandai kegiatan ini Arek-Arek Malang yang hadir ini membubuhkan tanda-tangan pada banner Komitmen Moral. Poin dalam komitmen tersebut adalah Arek-Arek Malang menyatakan siap menjaga kondusifitas kamtibmas di Kota Malang. Di antaranya, memasuki bulan Agustus ini dengan tidak merayakan ulang tahun Arema yang ke-34 dengan euforia, konvoi, dan corteo di sepanjang jalan Kota Malang, sebagai wujud partisipasi dalam upaya pencegahan persebaran wabah Covid-19 di Kota Malang. (*/ari)

Sumber: