Kota Malang Targetkan Vaksinasi 20 Ribu Per Hari
Malang, memorandum.co.id - Menekan penyebaran Covid-19 dan meningkatkan perlindungan pada masyarakat, Pemkot Malang gencar melakukan vaksinasi dengan sasaran masyarakat umum. Bersamaan, digelar area Stadion Gajayana dan Puskesmas Bareng. Wali Kota Malang H Sutiaji meninjau vaksinasi Covid-19 massal di beberapa lokasi tersebut. Vaksinasi terus dioptimalkan meski masih dalam masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat. “Vaksin ini kami targetkan di bulan akhir Agustus – September sudah mencapai 500 ribu. Karena itu kami targetkan setiap hari minimal 14 ribu sampai 20 ribu per hari,” katanya optimalisasi vaksinasi. Ini menurutnya untuk segera meminimalisir penyebaran Covid-19 di wilayah Kota Malang. “Maka kami percepat dan sebetulnya itu tergantung pada ketersedian,” terang Sam Sutiaji panggilan akrab Wali Kota Malang. Selain memantau vaksinasi di Stadion luar Gajayana dan Puskesmas Bareng, juga mendatangi Stasiun Kota Baru yang juga menggelar vaksinasi untuk calon penumpang kereta api jarak jauh. Dikatakan, antusias masyarakat mengikuti vaksinasi Covid-19 di ketiga lokasi tersebut sangat tinggi. Setiap hari semua fasilitas kesehatan di Kota Malang melakukan vaksinasi Covid-19. “Setiap ada vaksin, ini luar biasa animo masyarakat. Kita punya faskes 96 titik dengan vaksinator 1.500 yang sudah terlatih. Sehari kita bisa 15 ribu perhari,” jelas Wali Kota Malang. (*/ari)
Sumber: