Kapolres Kediri Dampingi Kakorlantas Polri Pantau Pos Mengkreng

Kapolres Kediri Dampingi Kakorlantas Polri Pantau Pos Mengkreng

Kediri,  memorandum.co.id - Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442/2021 yang tinggal beberapa hari lagi, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Irjen Pol Istiono pada hari Kamis (29/4/2021) meninjau langsung Pos Pengamanan Simpang Tiga Mengkreng Purwoasri Kabupaten Kediri. Kakorlantas Polri, Irjen Pol Istiono dalam kunjungannya didampingi langsung oleh Kapolres Kediri, AKBP Lukman Cahyono yang sekaligus memaparkan kesiapan Polres Kediri dalam antisipasi adanya pemudik. Seperti diketahui sebelumnya bahwa Simpang Tiga Mengkreng merupakan jalur pertemuan antara Kabupaten Kediri, Nganjuk dan Jombang. Dalam kegiatan tersebut  jajaran Polres Kediri tak hanya memaparkan mengenai persiapan di Pos Pengamanan Simpang Tiga Mengkreng, melainkan juga memaparkan titik lokasi yang akan dilakukan penyekatan. Salah satunya adalah titik penyekatan di Kecamatan Kandangan yang masuk pos penyekatan Rayon Polda Jatim. Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono melalui Kasatlantas Polres Kediri AKP Bobby Zulfikar menjelaskan bahwa Kakorlantas Mabes Polri mengapresiasi inovasi yang dilakukan oleh Polres Kediri terkait pengamanan dan operasi penyekatan mudik 2021. "Kita dapat apresiasi berupa inovasi live report kepada anggota secara real time yang terintegrasi dengan teknologi," ujar AKP Bobby, Jumat (30/4/2021). Selain itu, sambung AKP Bobby Zulfikar, bahwa Kakorlantas menyampaikan pesan agar jajaran Polres Kediri menyiapkan dengan baik pengamanan dan penyekatan mudik lebaran 2021. "Yang penting dari beliau kita disampaikan untuk selalu jaga kesehatan, terutama saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19. Kemudian bagi masyarakat yang akan melakukan mudik, pihaknya akan memberikan arahan untuk memutar balik atau kembali ke daerah asalnya," sambungnya. AKP Bobby Zulfikar juga mengimbau kepada masyarakat agar tak melakukan aktivitas mudik, demi menjaga kesehatan keluarga dari risiko penularan Covid-19. "Imbauan dari Pemerintah Pusat jelas agar masyarakat bisa saling menjaga untuk tak melakukan mudik," imbau Kasat Lantas Polres Kediri.(Mis)

Sumber: