Cegah Massa ke Jakarta, Polisi Lakukan Penyekatan

Cegah Massa ke Jakarta, Polisi Lakukan Penyekatan

GRESIK - Demi menciptakan kondisi yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Gresik, polisi melakukan penyekatan kendaraan. Hal itu dilakukan menjelang putusan sidang perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pilpres 2019 di Mahkamah Konstritusi (MK), Kamis (27/6) ini. Penyekatan dilakukan di sejumlah titik. Mulai dari wilayah perbatasan dan Terminal Bunder. Petugas menyisir mobil dan bus tujuan Jakarta. Sebanyak 54 personel diterjunkan. "Mulai dari unit Sabhara, Reskrim dan Satlantas serta personel dari Polsek Kebomas. Semuanya kami libatkan," kata Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro, Rabu (26/6) malam. Alumnus Akpol 1998 tersebut menyampaikan, tidak hanya surat kendaraan yang diperiksa. Namun, sejumlah barang bawaan tidak luput dari penggeledahan petugas. "Kami terus berupaya menjamin keamanan masyarakat aman damai dan kondusif. Jogo Gresik, Jogo Jawa Timur dan Jogo Indonesia," ungkapnya. Mantan Kapolres Bojonegoro tersebut menambahkan, kegiatan penyekatan sudah silakukan selama dua hari terakhir. Namun, selama pelaksanaan belum ada temuan yang berarti. "Kegiatan berjalan dengan aman, lancar dan kondusif," tegasnya. (an/har/udi)

Sumber: