Kapolres Silaturahmi Bersama Pengurus Inkanas Lamongan

Kapolres Silaturahmi Bersama Pengurus Inkanas Lamongan

Lamongan, memorandum.co.id - Kapolres Lamongan, AKBP Miko Indrayana menerima kunjungan silaturahmi pengurus Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) di Lobby Mapolres, Kamis (18/3/2021). Kapolres meminta seluruh anggota Inkanas untuk terus berlatih dan jangan berpuas diri dengan hasil yang telah dicapai. "Tetap semangat dan jaga kesehatan. Suatu kehormatan bisa bertemu dan atas juara Inkanas yang telah diraih," kata Miko. Kapolres berpesan agar selama kegiatan latihan tetap memperhatikan protokol kesehatan selama covid-19. Sementara itu, Samsul, Bendahara Inkanas Lamongan membeberkan sejumlah rencana kegiatan kejuaraan Inkanas. Yakni, kejuaraan tingkat SD sampai mahasiswa dan kejuaraan piala Kapolri. "Mohon bantuan dukungan rencana kejuaraan Karate piala Kapolri. Diharapkan Lamongan dapat mendapat juara dalam kejuaraan Kapolri yang rencana dilaksanakan di Jatim," tuturnya. Usai berdialog, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian penghargaan piagam dan piala bergilir kepada atlet yang Juara Umum II kejuaraan Karate Virtual JKV open VI tahun 2021.(tri/har)

Sumber: