Kapolresta Sidoarjo Pantau Arus Balik Lebaran di 3 Titik

Kapolresta Sidoarjo Pantau Arus Balik Lebaran di 3 Titik

SIDOARJO - Kepadatan mulai menggeliat di Bandara Internasional Juanda, Sidoarjo pada Minggu (9/6). Beberapa jalur penerbangan ke berbagai wilayah di Indonesia, terlihat dipenuhi calon penumpang. Aktivitas tersebut dipantau langsung Kapolresta Sidoarjo Kombespol Zain Dwi Nugroho, yang turun ke lapangan guna mengawasi puncak arus balik Lebaran 2019 di sejumlah tempat di wilayah hukumnya. Sejak pagi, orang nomor satu di jajaran Polresta Sidoarjo bersama pejabat kepolisian setempat berkeliling di tiga titik pos pelayanan terpadu di Waru Gunung, Terminal Bungurasih dan Bandara Internasional Juanda. "Diperkirakan Sabtu kemarin dan hari ini adalah puncaknya arus balik Lebaran, karena Senin, perkantoran dan sekolah sudah mulai aktif kembali. Jadi, sangat mungkin akan terjadi lonjakan penumpang di bandara dan terminal,” ujar kapolresta, kemarin. Untuk memastikan arus balik Lebaran 2019 berlangsung aman dan lancar, pihaknya telah menyiagakan ratusan personelnya di titik-titik rawan, termasuk di sepanjang jalan yang mengarah ke luar wilayah Kabupaten Sidoarjo. Bahkan, kapolresta juga telah memerintahkan anggotanya untuk melakukan patroli rutin tiap satu jam sekali, di wilayah-wilayah yang rentan tindak kejahatan maupun kecelakaan lalu lintas. Hingga berita ini diturunkan, arus mudik masyarakat di lokasi tersebut masih terpantau aman, lancar dan kondusif. “Saya juga mengucapkan terima kasih untuk kawan-kawan dari TNI, dishub, satpol PP, senkom, orari, pramuka, dan personel dari unsur lainnya yang telah mendukung kami sepenuhnya,” tambah mantan sespri Kapolri itu. (lud/jok/nov)  

Sumber: