Pemadaman PLN, 21 Kawasan Pelanggan PDAM Terdampak
Surabaya, memorandum.co.id - Rencana pemadaman listrik di rumah pompa Ketegan PDAM Surya Sembada pagi ini akan berdampak terhadap pelanggan air di Surabaya. Pemadaman PLN selama tiga jam mulai pukul 09.00-12.00, akan mengakibatkan 21 kawasan di Surabaya akan mengalami gangguan penerimaan air. Baik itu mati atau aliran mengecil. Hal ini dibenarkan Humas PDAM Surya Sembada Surabaya Diah Ayu Anggraeni, Kamis (25/2/2021). "Iya benar ada pemadaman listrik di rumah pompa Ketegan mulai pukul 09.00-12.00," ujarnya. Tambah Neny, sapaan Diah Ayu Anggraeni, jika ada warga yang terdampak dan membutuhkan air bisa menghubungi call center 0800-192-6666. "Kami akan kirimkan truk tangki gratis. Bisa dikoordinir melalui RT/RW setempat," pungkas Neny. Untuk kawasan yang terdampak adalah Dukuh Menanggal, Karah, Ketintang, Pagesangan, Siwalankerto, Rungkut, Kutisari, Purimas, Gunung Anyar, Medokan, Semampir, Semolowaru, Keputih Makam, Mulyorejo, Kalijudan, Kedung Cowek, Kenjeran, Kedinding, Tambak Wedi, Tanah Merah, Sidotopo, dan sekitarnya. (fer)
Sumber: