UPN Jatim Gelar Pameran Pendidikan Virtual yang Pertama

UPN Jatim Gelar Pameran Pendidikan Virtual yang Pertama

Surabaya, Memorandum.co.id - Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur menyelenggarakan UPNVJT Virtual EduFair 2021, Ajang untuk mengenal lebih dalam tentang UPNVJT, acara ini dikhusukan untuk calon mahasiswa, orang tua, guru dan mahasiswa baru. acara ini gratis dan terbuka untuk umum. Seluruh acara diselenggarakan secara virtual melalui platform Zoom dan Live Streaming di Youtube UPN Veteran Jawa Timur Official pada 19 Februari, 26 Februari dan 5 Maret 2021 dengan beragam informasi dan diskusi terbuka untuk mengenal lebih dalam tentang kampus bela negara, UPN Veteran Jawa Timur. Rektor UPN Veteran Jawa Timur Prof. Dr. Ir. Akhmad Fauzi, MMT mengatakan bahwa acara ini pertama kali diselenggarakan secara virtual karena adanya pandemi Covid-19. “Memang dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini kita harus selalu bisa berkomunikasi dengan masyarakat, khususnya mahasiswa baru, calon mahasiswa, dan orang tua. Mereka juga membutuhkan informasi dari kita, sehingga kita mengadakan Virtual Edufair ini”, kata Akhmad Fauzi, Jumat (19/2). Dalam acara tersebut Akhmad Fauzi berpesan kepada calon-calon mahasiswa untuk memilih jurusan yang tepat agar tidak memaksakan yang bukan kemampuan dari diri sendiri. “Pilihlah jurusan yang sesuai dengan passion, jangan dipaksakan, ukur kemampuan diri sendiri agar bisa memilih jurusan yang tepat, kemudian untuk orang tua juga jangan memaksakan anaknya harus memilih jurusan dari keinginan orang tua, agar pendidikannya lancar dan cepat lulus”, kata Akhmad Fauzi. Salah satu alumni UPN Jawa Timur Sharfan Armanda sebagai pembicara mengatakan Virtual Edu fair program dari UPN yang sangat elegan di masa pandemi ini. “Dengan banyaknya program seperti ini, maka calon mahasiswa baru akan bisa mengerti bagaimana isi dari UPN Veteran Jatim, jadi tidak hanya tahu dari luarnya saja. Dari virtual edu fair ini, UPN selangkah lebih maju sebagai Universitas yang sudah mengarah ke kampus digital”, ujar Sharfan. (mg4/udi)

Sumber: