Sambut Natal, Kapolres Blitar Kota Kerja Bakti di Tempat Ibadah

Sambut Natal, Kapolres Blitar Kota Kerja Bakti di Tempat Ibadah

Blitar, memorandum.co.id - Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M Sinambela SH SIK MH berailaturahmi kamtibmas dan kerja bakti dalam bentuk kurve di Gereja Santo Yusuf Kota Blitar dalam rangka menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2021. Kegiatan tersebut bertujuan menjaga kebersihan dan higienitas di lingkungan gereja serta memberikan imbauan kepada pengurus gereja agar menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan perayaan Natal agar terhindar dari penyebaran Covid-19. Dalam kesempatan tersebut Kapolres Blitar Kota juga memberikan bantuan berupa alat kebersihan, lima dus masker, cairan disinfektan, 50 buah hand sanitizer, cat dinding, kuas, tangki penyemprot disinfektan, dan tempat cuci tangan kepada pihak Gereja Santo Yusuf Kota Blitar. "Polres Blitar Kota akan fokus terkait dengan gangguan kamtibmas baik itu kejahatan maupun aksi teror lainnya. Kedua adalah antisipasi penyebaran Covid-19. Di mana setiap evaluasi yang kami adakan, libur panjang merupakan momen atau kegiatan yang menghasilkan klaster baru serta lonjakan angka positif Covid-19,” katanya. Kegiatan yg dilaksanakan di Gereja Santo Yusuf Jalan Diponegoro, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar dihadiri Kepala Paroki Santo Yusuf Kota Blitar Romo Thomas Aquino Joko Nugroho. Romo Thomas mengapresiasi atas pengamanan dari Polres Blitar Kota. "Terima kasih untuk Polres Blitar Kota yang membantu mengamankan proses hari besar kami yaitu Natal, kami pun akan berlakukan pembatasan kegiatan atau aktivitas masyarakat yang mampu menimbulkan penyebaran Covid-19. Kami juga akan tegas dalam memberlakukan prokes di saat ibadah berlangsung,” pungkasnya. (pra/fer)

Sumber: