Tegakkan Prokes, Satlantas Gencarkan Operasi Yustisi
Lumajang, Memorandum.co.id - Semakin meningkatnya jumlah warga yang terkonfirmasi Covid 19 di Kabupaten Lumajang membuat Kapolres Lumajang, AKPB Deddy Fourry Millewa melalui Satlantas Polres Lumajang gencar melakukan operasi yustisi dalam upaya Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan untuk menekan penyebaran Virus corona, Kamis (17/12) sekira pukul 20.00 WIB malam. Operasi yustisi kali ini menyasar para masyarakat penumpang dan pengemudi angkutan umum di terminal Bus Minak Koncar Desa Wonorejo, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Lumajang yang dikoordinatori oleh Kanit Turjawali Satlantas Polres Lumajang, Ipda Maryanto bersama 8 personil dari Satlantas Polres Lumajang. Dalam kesempatan tersebut, Kanit Turjawali menyampaikan himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga serta menerapkan protokol kesehatan dengan melaksanakan metode 3 M ( Mencuci Tangan, Memakai Masker dan Menjaga jarak). Begitu juga disampaikan kepada para sopir bus agar senantiasa mendahulukan keselamatan para penumpang serta pengguna jalan yang lain. “Untuk para sopir kita imbau agar memprioritaskan keselamatan penumpang, jangan ugal-ugalan di jalan dan yang terpenting bisa menjadi contoh bagi penumpang untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker,” ujarnya. Selain itu Maryanto juga menyampaikan, saat ini banyak masyarakat yang sudah mulai sadar dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Terbukti sudah banyak yang mulai disiplin memakai masker. “Rata-rata masyarakat sudah disiplin memakai masker, cuma kadangkala pemakaiannya kurang sempurna makanya kita ajari dan tekankan pentingnya memakai masker dangan sempurna, sehingga bisa mencegah menebarnya virus corona khususnya di Kabupaten Lumajang ini,” pungkasnya.(Ani)
Sumber: