Polres Gresik Intensifkan Program Polantas Sahabat Masyarakat

Polres Gresik Intensifkan Program Polantas Sahabat Masyarakat

Gresik, Memorandum.co.id - Guna mendekatkan diri dengan masyarakat, Satlantas Polres Gresik mengintensifkan program Polantas Sahabat Masyarakat, Selasa (1/12/2020). Program tersebut ditujukan untuk melayani, mengayomi serta membantu masyarakat. Kasatlantas Polres Gresik, AKP Yanto Mulyanto P mengatakan, sejumlah personil ditempatkan di titik-titik jalur lalu lintas. Dengan sigap, aparat kepolisian membantu masyarakat yang sedang membutuhkan seperti halnya bantuan penyeberangan, pengaturan arus lalu lintas dan membantu kendaraan yang mengalami kerusakan. "Polantas juga mengimbau dan mensosialisasikan kepada masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan covid-19 dengan pola hidup sehat," terangnya. Pola hidup sehat tersebut dapat dilakukan dengan menerapkan 3M. Mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19. Sebab dari data yang ada, penularan covid-19 masih terus terjadi. Bahkan catatan seluruh Indonesia perkembangannya memburuk.(and/har)

Sumber: