Polres Malang Tekankan Operasi Patuh Semeru Secara Humanis

Polres Malang Tekankan Operasi Patuh Semeru Secara Humanis

Malang, memorandum.co.id - Menyiagakan pelaksanaan Operasi Patuh Semeru (OPS) 2020, Polres Malang melakukan latihan praoperasi di gedung Sanika Satyawada Polres Malang, Kamis (23/7). Operasi ini untuk meningkatkan kepatuhan terhadap aturan berlalu lintas. Kabag Ops Polres Malang AKP Hegy Renanta menyampaikan, kegiatan OPS ini berbeda dari sebelumnya karena bertepatan dengan Iduladha. “Perlu diantisipasi adanya arus mudik yang akan menimbulkan kepadatan arus lalu lintas,” terangnya. Selain itu, saat ini musim panen tebu dan di wilayah Kabupaten Malang terdapat 2 pabrik gula yang juga perlu diwaspadai kepadatan arus lalu lintas di sekitarnya. Karena bersamaan dengan Iduladha maka perlu dilakukan pendataan jumlah masjid yang melakukan salat Iduladha dan lokasi penyembelihan hewan kurban. Disampaikan, operasiini melibatkan beberapa satuan fungsi yang bekerjasama. Setiap kegiatan wajib didampingi TNI maupun dishub dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. “Dalam pelaksanaan operasi harus dilakukan secara humanis,” katanya. Sementara itu, Kasatlantas Polres Malang AKP Diyana Suci Listyawati menjelaskan, pelaksanaan Operasi Patuh Semeru 2020 yang menjadi nilai adalah kegiatan kamsetibjarlantas walaupun penindakan hukum juga termasuk tetapi hanya 20 poin. “Silahkan dilaksanakan penindakan pelanggaran untuk kendaraan besar yang over dimensi,” jelasnya seraya mengingatkan setiap tindakan agar didokumentasikan. Sedangkan Kanit V Satintelkam yang juga Kasubsatgas Deteksi Ipda Bambang Subinanjar menyebutkan satgas deteksi akan melakukan pemetaan potensi dari awal agar tidak terjadi hambatan maupun konflik. “Cegah dini untukterjadinya hambatan dalam pelaksanaan operasi patuh ini,” ujarnya. (*/ari/tyo)  

Sumber: