Tiga Ruas Jalan di Pusat Kota Pahlawan Ditutup karena Covid-19

Tiga Ruas Jalan di Pusat Kota Pahlawan Ditutup karena Covid-19

Surabaya, Memorandum.co.id - Penyebaran dan penularan virus Corona atau Covid-19 yang masih tinggi memaksa ditutupnya tiga ruas jalan di Surabaya. Ketiga jalan itu yakni Jalan Tunjungan, Jalan Darmo dan Jalan Pandegiling Surabaya. Penutupan jalan tersebut akan diberlakukan selama satu minggu mulai Jumat (3/7) hingga Kamis (9/7) mulai pukul 21.00 hingga 04.00. Hal itu disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko. Truno menuturkan, penutupan jalan ini tidak berlaku secara permanen melainkan hanya pembatasan di jam malam selama seminggu ke depan. Hal ini dilakukan guna memutus rantai penyebaran Covid-19. "Untuk malam ini, malam Sabtu dan malam Minggu ya, weekend. Di Surabaya Raya, khususnya lagi di Kota Surabaya, ini akan diberlakukan pembatasan beberapa akses jalan terkait memberikan suatu ketertiban sosial dalam memutus rantai penyebaran virus," kata Trunoyudo di gedung Tribrata Mapolda Jatim, Jumat (3/6). Trunoyudo menjelaskan penutupan itu didasari lantaran aktivitas masyarakat Surabaya yang cenderung lebih meningkat setelah diberlakukan PSBB transisi menuju new normal. Dimungkinkan aktivitas tersebut dapat berisiko tertular virus corona.(iah)

Sumber: