Kecelakaan Maut di Jalan Kalimas Barat, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Kecelakaan Maut di Jalan Kalimas Barat, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Korban saat mendapat penanganan dari petugas --

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Kalimas Barat No. 17-19, Krembangan Utara, Kecamatan Pabean Cantikan, Surabaya, pada Sabtu malam 1 November 2025 sekitar pukul 22:07 WIB. Seorang pengendara sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi L 3606 NN, yang diketahui bernama Mrs. X, meninggal dunia di lokasi kejadian.

Menurut laporan yang diterima, petugas tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 22:12 WIB dan mendapati korban sudah berada di bahu jalan. Tim dari BPBD Kota Surabaya dan PMI segera melakukan pengecekan. Sayangnya, setelah diperiksa, korban dinyatakan meninggal dunia oleh PMI.

 BACA JUGA:Hendak Bikin Onar, Gerombolan Remaja Diamankan Usai Kecelakaan di Driyorejo Gresik


Mini Kidi--

"Saat kami tiba, korban sudah berada di pinggir jalan. Kami langsung berkoordinasi dengan BPBD dan PMI untuk melakukan penanganan," ujar salah satu petugas di lokasi kejadian.

Identitas lengkap korban belum diketahui karena yang bersangkutan tidak membawa identitas diri. Namun, diketahui bahwa korban berjenis kelamin perempuan.

BACA JUGA:Polsek Candipuro Uruk Tumpahan BBM di Jalur Piket Nol Lumajang, Cegah Kecelakaan Lalu Lintas

Petugas dari berbagai instansi seperti BPBD Kota Surabaya, Posko Terpadu Utara, PMI Kota Surabaya, Polsek Pabean Cantikan, Lakalantas Polres KP3, Projopati Krembangan Utara, dan Projopati Bongkaran turut hadir di lokasi untuk membantu proses evakuasi dan penanganan.

Barang bukti terkait kecelakaan ini telah diamankan oleh Polsek Pabean Cantikan untuk penyelidikan lebih lanjut. Kasus ini sepenuhnya ditangani oleh pihak kepolisian.

Sumber: