Sigap Tangani Laka Lantas, Anggota Polsek Padangan Datangi TKP Laka Lantas di Jalan Raya Banjarejo

Sigap Tangani Laka Lantas, Anggota Polsek Padangan Datangi TKP Laka Lantas di Jalan Raya Banjarejo

Anggota Polsek Padangan saat membantu korban kecelakaan--

BOJONEGORO, MEMORANDUM.CO.ID - Personil Piket jaga Polsek Padangan jajaran Polres Bojonegoro Aipda Eka Andika bersama Bripka Arnoeleda Bima dengan sigap dan cepat mendatangi tempat terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi di Jalan raya Bojonegoro - Cepu tepatnya di Desa Banjarejo Kecamatan Padangan Kabupaten Bojonegoro.

Personel Polsek Padangan mendatangi TKP setelah mendapat informasi dari masyarakat untuk melakukan penanganan tindakan pertama ditempat kejadian dengan menolong korban, mengamankan barang bukti serta surat surat kendaraan yang terlibat kecelakaan.

BACA JUGA:Dukung Program Ketahanan Pangan, Polsek Padangan dan Pemdes Kendung Tanam Jagung Serentak 1 Juta Hektare


--

Kapolsek Padangan Kompol Hufron Nurrochim. SH. MM mengatakan kecelakaan lalu lintas tersebut melibatkan sepeda motor Honda PCX Nopol : W-3988-NFQ dengan sepeda motor Yamaha RX King Nopol K-3318--VE.  Musibah kecelakaan tersebut bermula saat sepeda motor Honda PCX Nopol W yang di kemudikan oleh Moch. Soleh warga Geluran Rt 35 Rw 02 Kecamatan Taman, Sidoarjo yang berjalan dari arah timur ke barat.

“Kemudian pada saat mendahului sepeda motor tak di kenal berhaluan terlalu ke kanan bersamaan dengan itu dari arah berlawanan melaju sepeda motor Yamaha RX King Nopol K-3318-VE yang di kendarai oleh Wahyu Setiono warga Desa Tambakromo Keluarahan Cepu Kabupaten Blora sehingga terjadi tabrakan." ujar Kapolsek.

BACA JUGA:Bhabinkamtibmas Polsek Padangan Bersama Babinsa Dampingi Pemberian Vaksin PMK pada Hewan Ternak

Akibat dari kecelakaan lalu lintas jalan tersebut pengendara sepeda motor PCX mengalami luka retak pada pergelangan tangan kiri dan pengendara sepeda motor yamaha RX King mengalami luka robek pada kepala sebelah kanan serta kerugian materiil di tafsir sekitar Rp 5.000.000,- (lima juta rupiah).

"Kemudian kedua korban luka di evakuasi oleh personil Polsek Padangan menggunakan mobil patroli Polsek ke RSUD Padangan untuk mendapatkan pertolongan medis,” ungkap Kapolsek

Kapolsek menambahkan untuk penanganan lebih lanjut kejadian laka lantas tersebut telah di limpahkan ke Unit Gakum Sat Lantas Polres Bojonegoro. 

“Atas kejadian itu, kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk lebih hati-hati dalam berkendara dan tetaplah mematuhi aturan berlalu lintas,” pungkas Kapolsek.

Sumber: