Ditangkap Saat Tawuran, Lima Remaja di Sukomanunggal Pulang Dijemput Orang Tua

Ditangkap Saat Tawuran, Lima Remaja di Sukomanunggal Pulang Dijemput Orang Tua

Anggota Polsek Sukomanunggal memanggil orang tua para remaja yang terlibat tawuran--

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Sebanyak lima remaja diamankan anggota Polsek Sukomanunggal saat menggelar aksi tawuran di Jalan Tambak Lumpang, Minggu 2 Maret 2025, dini hari. Dari lokasi, para remaja itu dikeler ke kantor Polisi.

Kelima remaja itu, kemudian diminta untuk mengisi data diri. Mereka diperbolehkan pulang setelah dijemput orang tua masing-masing."Sudah kami bawa ke kantor untuk didata," kata Kapolsek Sukomanunggal Kompol Zainur Rofik, Minggu 2 Februari 2025.

BACA JUGA:8 Pemuda Diamankan Polrestabes Surabaya Usai Terlibat Tawuran


Mini Kidi--

"Hari ini (minggu, red). Sudah kami panggil orang tua, ketua RT, RW beserta guru untuk dipertemukan sebelum kami perbolehkan pulang," imbuh mantan Kanitlantas Polsek Wonokromo itu.

Terlepas dari itu, Rofik meminta kepada orang tua lebih intens memantau aktifitas anaknya. "Kami minta orang tua proaktif untuk pantau aktivitas anak anaknya. Agar upaya kita bisa lebih maksimal," tutup dia.(fdn)

Sumber: