50 Puskesmas di Jember Siap Layani Program Cek Kesehatan Gratis untuk Warga yang Berulang Tahun

50 Puskesmas di Jember Siap Layani Program Cek Kesehatan Gratis untuk Warga yang Berulang Tahun

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, dr. Hendro Soelistijono, M.M., M.Kes--

JEMBER, MEMORANDUM.CO.ID - Kabar gembira bagi warga Kabupaten JEMBER yang berulang tahun di bulan Januari dan Februari. Dinas Kesehatan Kabupaten JEMBER bekerja sama dengan 50 puskesmas di seluruh wilayah JEMBER akan menyelenggarakan program pemeriksaan kesehatan gratis. Cek kesehatan gratis untuk seluruh masyarakat Indonesia sebagai bagian dari program Hasil Terbaik Cepat (PHTC), atau Quick Win, Presiden Prabowo Subianto.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jember, dr. Hendro Soelistijono, M.M., M.Kes, menjelaskan, Program ini merupakan hadiah ulang tahun spesial bagi masyarakat yang peduli terhadap kesehatan. Bahwa warga yang lahir pada bulan Januari dan Februari akan menerima undangan dari puskesmas terdekat untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis ini.

BACA JUGA:Unej Gandeng Dinkes Bondowoso Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat


Mini Kidi--

"Warga yang lahir di bulan Januari dan Februari akan mendapatkan undangan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan gratis. Kami mengimbau agar warga yang menerima undangan dapat mempersiapkan diri lebih awal, karena pemeriksaan ini meliputi 20 jenis pemeriksaan yang membutuhkan persiapan khusus," ujar dr. Hendro, Rabu 12 Febuari 2025.

Pemeriksaan kesehatan gratis ini mencakup 20 jenis pemeriksaan yang berbeda, mulai dari pemeriksaan umum hingga pemeriksaan yang lebih spesifik. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, dr. Hendro menyarankan agar peserta yang berusia di atas 18 tahun dan lansia untuk berpuasa sebelum melakukan pemeriksaan.

"Bagi balita usia 0-6 tahun, ada 6 jenis pemeriksaan yang tidak memerlukan puasa. Sedangkan untuk usia di atas 18 tahun hingga lansia, kami sarankan untuk berpuasa agar hasil pemeriksaan gula darah dan kolesterol dapat optimal," jelas dr. Hendro.

BACA JUGA:FK Unej dan Dinkes Probolinggo Kolaborasi Tingkatkan Layanan Kesehatan Masyarakat

Program pemeriksaan kesehatan gratis ini akan dimulai pada hari Kamis, 13 Febuari, di 50 puskesmas yang tersebar di seluruh Kabupaten Jember. Dr. Hendro berharap masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam program ini dan memanfaatkan kesempatan emas ini untuk mengetahui kondisi kesehatan mereka.

"Kami mengimbau kepada masyarakat yang menerima undangan untuk hadir sesuai dengan waktu yang tertera. Jika ditunda-tunda, dikhawatirkan akan terjadi penumpukan pasien dan mengganggu kelancaran pelayanan. Kami telah mengatur kuota rata-rata 15 orang per hari di setiap puskesmas, sehingga diharapkan semua peserta yang lahir di bulan Januari dan Februari dapat terlayani dengan baik," pungkas dr. Hendro.(edy)

Sumber: