Halau Mudik dan Covid-19, Satlantas Polres Lamongan Maksimalkan 4 Pos Check Point
Lamongan, memorandum.co.id - Tradisi mudik lebaran tahun ini dibayang-bayangi penyebaran wabah virus corona (covid-19). Pemerintah melalui institusi kepolisian berupaya menanggulangi dengan imbauan tidak mudik sekaligus mengurangi aktivitas di luar rumah. Dalam mengimplementasikan imbauan pemerintah ini, jajaran Polres Lamongan melalui Satlantas memaksimalkan keberadaan 4 pos check point. Kasatlantas Polres Lamongan, AKP Danu Anindhito Kuncoro Putro, Jumat (1/4/2020), membeberkan, keempat pos check point itu ialah Pos Check Point Stadion Surajaya, Pos Check Point Terminal, Pos Check Point Rowosemando Babat, dan Pos Check Point WBL Paciran. "Kuat personil 68 orang, terdiri dari Polri, TNI, medis, serta Dishub. Kegiatan serentak di empat Pos check point dipimpin Kapospam dan Kabag Ops," bebernya. Petugas melakukan penyekatan serta pemeriksaan kendaraan dari luar kota. Pemeriksaan dilakukan untuk menerapkan prinsip social distancing dan physical distancing untuk memutus mata rantai penyebaran virus. "Juga dilakukan pemeriksaan kesehatan seluruh pengemudi dan penumpang. Sampai saat ini dalam keadaan normal, tidak diketemukan tanda-tanda terindikasi covid-19. Hasil pemeriksaan suhu badan dibawah 37," kata Danu. Petugas juga memberikan imbauhan tentang larangan mudik dari Pemerintah. "Kita arahkan kendaraan secara humanis kembali atau putar balik ke tempat asal," pungkas Danu.(dri/har)
Sumber: