Polsek Pabean Cantikan Intensifkan Patroli, Jamin Keamanan Warga

Polsek Pabean Cantikan Intensifkan Patroli, Jamin Keamanan Warga

Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Eko Adi Wibowo memimpin peningkatan frekuensi patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan gangguan keamanan.-Arif Alfiansyah-

SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Polsek Pabean Cantikan jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Perak terus berupaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukumnya.

BACA JUGA:Polsek Pabean Cantikan Pantau Pertumbuhan Hidroponik, Ketahanan Pangan Makin Terjamin

Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Eko Adi Wibowo memimpin langsung peningkatan frekuensi patroli di sejumlah titik yang dianggap rawan gangguan keamanan.

BACA JUGA:Jumat Curhat Polsek Pabean Cantikan di Balai RW 3 Bibis Pesarean

"Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada seluruh warga. Dengan intensifikasi patroli, kami berharap dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan seperti curat, curas, dan curanmor," ujar Kompol Eko kepada memorandum.co.id. 

BACA JUGA:Dukung 100 Hari Asta Cita Presiden RI, Polsek Pabean Cantikan Bongkar Kasus Judi Online

Dalam patroli yang dilakukan, petugas tidak hanya berpatroli di jalan raya, namun juga menyisir gang-gang kecil, tempat-tempat umum, serta permukiman warga. Selain itu, Polsek Pabean Cantikan juga meningkatkan koordinasi dengan tokoh masyarakat dan RT/RW untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan.

BACA JUGA:Polsek Pabean Cantikan Patroli Harkamtibmas dan Menjaga Kelancaran Lalu Lintas

"Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan," pungkasnya. (alf)

Sumber: