Curi HP di Lamongan Tiga Pemuda Gresik Dihajar Massa 

Curi HP di Lamongan Tiga Pemuda Gresik Dihajar Massa 

Lamongan, memorandum.co.id - Tiga pemuda pelaku jambret asal Gresik harus merasakan sakitnya dihajar massa, karena tertangkap di Desa Margoanyar, Kecamatan Glagah, Lamongan, Selasa (28/4), malam. Kasusnya ditangani Polsek Glagah. Ketiga remaja itu adalah, Ferly (19), asal Desa Sumbersuli, Kecamatan Ujung Pangkah, Yidam (19), warga Desa Gumung, Kecamatan Bungah dan Ag (16) beralamat di Desa Kemangi, Kecamatan Bungah. Informasi yang dihimpun, saat itu korban Mistri (35), warga Desa Banyuurip, Kecamatan Karangbinangun, Kabupaten Lamongan, mengendarai sepeda motor, dengan tangan kirinya memegang handphone. Tiba-tiba pelaku dari arah belakang merampas handphone korban merk  Samsung X10A. Pelaku langsung melarikan diri ke arah Gresik. Tahu dirirnya dijambret, korban berteriak minta tolong. Mengetahui hal tersebut, sejumlah warga berusaha mengejar pelaku hingga tertangkap di Desa Margoanyar, Kecamatan Glagah. Warga geregetan akhirnya ketiganya dihajar massa hingga babak belur. Untung saat bersamaan ada anggota Polsek Glagah sedang patroli diwilayah tersebut sehingga ketiga digelandang ke Mapolsek Glagah. Tidak hanya mengamankan ketiga tersangka, korps baju coklat sebutan lain polisi juga mengamankan barang bukti, sebuah handphone  merk Samsung X10A hasil curian da 1 sepedamotor merk honda Beat warna putih W 6833 AC milik pelaku Kapolsek Glagah AKP M Qosim membenarkan kekadian tersebut. "Tersangka kami amankan dengan barang bukti. Untuk kita kembangkan," tegas perwira dengan pangkat dua balok dipundak itu.(har)

Sumber: