Usai Video Call, Emil Pastikan Akan Ada Pertemuan dengan Jokowi
Khofifah dan Emil menerima video call dari Joko Widodo di posko data center Jalan Pagesangan.-Tri Haryoko-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Usai menerima ucapan selamat dari Presiden RI ke-7 Joko Widodo, Emil Dardak menegaskan dipastikan akan ada pertemuan khusus antara Khofifah dengan Jokowi. Hal itu disampaikan Emil di posko kemenangan di Jalan Diponegoro, Rabu 27 November 2024 petang.
BACA JUGA:Khofifah-Emil Ungguli Risma-Gus Hans di TPS 19 Jemur Wonosari
“Ibu Khofifah memang ada kedekatan dengan beliau (Jokowi, red),” ungkap Emil.
Petang ini memang Joko Widodo memberi ucapan selamat kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak pasangan calon Gubernur Wakil Gubernur Jatim nomor urut 2 melalui video call di posko data center Khofifah Emil di Jalan Pagesangan.
BACA JUGA:Nyoblos di TPS 19 Jemursari, Khofifah Optimistis Menang Signifikan
Ucapan selamat dari Jokowi itu terkait perolehan sementara suara Pilgub Jatim, berdasarkan hasil hitung cepat yang menunjukkan keunggulan Khofifah-Emil.
“Selamat berbahagia atas angka yang sudah, saya kira sudah fixed itu,” kata Jokowi.
BACA JUGA:Usai Ziarah Khofifah dapat Surprise, Apa Itu?
Jokowi juga memberi selamat kepada seluruh tim pemenangan Khofifah-Emil.
“Sampaikan ke seluruh tim, Mas Emil juga, ucapan selamat saya,” imbuh Jokowi. Emil lalu ikut menyahuti dan mengucapkan terima kasih kepada Jokowi. “Siap Bapak, matur nuwun (terima kasih),” ucap Emil.
BACA JUGA:Isi Hari Tenang, Khofifah-Emil Ziarah ke Makam KH Hasyim Asy’ari dan Gus Dur
Sebelum mengakhiri telepon, Khofifah dan Emil mendoakan kesehatan Jokowi serta meminta arahan.
“Sehat-sehat Bapak, wonten dawuh Bapak kagem kami? (Ada arahan bapak untuk kami?)” tanya Khofifah. “Nggak, nanti aja kalau sudah longgar. Selamat rumiyin (dulu), Mbak Khofifah sama Mas Emil,” jawab Jokowi.
BACA JUGA:Tutup Kampanye dengan Zikir dan Doa, Khofifah: Kawal Suara Masyarakat
Sumber: