Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong

Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong

Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Wibowo dan istri di TPS 02 Desa Gandong.-Ahmad Rifai-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM.CO.ID - Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1, Gatut Sunu Wibowo bersama istri Endang Dwi Retnowati didampingi divisi hukumnya Sasongko SH, pada Rabu 27 November 2024, tepat pukul 11.00 WIB, datang menggunakan hak pilihnya nyoblos di TPS 02 Desa Gandong, Kecamatan Bandung.

BACA JUGA:Relawan Arus Bawah Deklarasi Aliansi Gabah, Siap Menangkan Pasangan Gatut Sunu-Ahmad Baharudin

Gatut Sunu menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh relawan pendukungnya, juga kepada masyarakat yang telah ikut mensukseskan Pilkada Kabupaten Tulungagung tahun 2024.

"Alhamdulillah sebagai warga negara, saya datang di TPS 02 Desa Gandong untuk menyampaikan aspirasi kami selaku warga negara yang baik untuk menggunakan hak pilih," tuturnya.

BACA JUGA:Pilwabup Tulungagung, Nasdem Keluar Sebelum Selesai, Gatut Sunu Menang

Selain itu, ujar Gatut Sunu, pihaknya juga memantau pelaksanaan pilkada yang dilakukan KPPS di TPS 02 Desa Gandong, sekaligus memantau saksi untuk paslon nomor 1 Gatut Sunu Wibowo-Ahmad Baharudin (Gabah).

BACA JUGA:Relawan Arus Bawah Dukung H Gatut Sunu di Pilkada Tulungagung 2024

"Kami paslon nomor 1 optimis menang. Karena tim kemenangan kami sangat siap. Dan sebanyak 1.630 TPS se-Kabupaten Tulungagung, seluruh saksinya sudah dilatih dan siap untuk bersaksi di TPS masing-masing," ungkapnya.

Berulang kali, pada kesempatan itu Gatut Sunu mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim sukses maupun relawan, yang telah mendukung untuk memenangkan Paslon Gabah.

Gatut Sunu Wibowo berharap kepada penyelenggara pemilu, yakni KPU, PPK, PPS, KPPS, maupun Bawaslu netral tidak berpihak kepada salah satu paslon.

BACA JUGA:Wabup H. Gatut Sunu Meriahkan Karnaval Peringatan HUT RI ke-77 Desa Tulungrejo

"Sehingga pilkada di Kabupaten Tulungagung benar-benar jurdil, dan tidak ada kecurangan sesuai harapan kita bersama," pungkasnya. (kin/fai)

Sumber: