SMAN 19 Surabaya Peringati Hari Guru Nasional, Guru sebagai Teladan: Inspirasi untuk Masa Depan

SMAN 19 Surabaya Peringati Hari Guru Nasional, Guru sebagai Teladan: Inspirasi untuk Masa Depan

Kegiatan peringatan Hari Guru Nasional di SMAN 19 Surabaya. -Arif Alfiansyah-

Rachmat mengungkapkan bahwa kegiatan ini menjadi ajang apresiasi bagi para pendidik. 

"Selain pemilihan guru favorit, kami juga mengadakan acara doorprize yang meriah untuk seluruh guru serta pegawai yang tak luput juga petugas kebersihan," ujar Rachmat.

Lebih lanjut, tema Guru Sebagai Teladan: Inspirasi untuk Masa Depan yang diangkat dalam acara ini sangat relevan dengan kondisi pendidikan saat ini. Di tengah pesatnya perkembangan teknologi dan globalisasi, peran guru semakin kompleks. 

Menurut Rachmat, acara ini bukan hanya sekadar seremonial, melainkan juga menjadi momentum untuk menginspirasi para pendidik dan meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap profesi guru.

"Harapan dengan mengangkat tema ini, acara yang diusulkan berfokus untuk memberi penghargaan dan merayakan kontribusi guru dalam mencetak masa depan bangsa. Tujuan dari acara ini adalah untuk menginspirasi tidak hanya para guru untuk terus berkembang, tetapi juga untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya peran guru dalam menciptakan generasi yang cerdas, berkarakter, dan siap menghadapi dinamika dunia yang terus berubah, " jelasnya. 

Rachmat Darmawan menyampaikan pandangan yang lebih luas mengenai pentingnya memberikan apresiasi kepada guru. Menurutnya, penghargaan terhadap profesi guru bukan hanya sebatas seremoni tahunan, melainkan merupakan investasi jangka panjang untuk 

"Dalam jangka panjang, tujuan dari tema ini adalah untuk mendorong penguatan kualitas pendidikan dan peningkatan penghargaan terhadap profesi guru, sebagai langkah penting dalam menciptakan lingkungan belajar yang positif dan penuh inspirasi bagi generasi mendatang," pungkasnya. (alf)

Sumber: