Polsek Kepohbaru Bagikan Benih Jagung Guna Dukung Program Ketahanan Pangan
Polsek Kepohbaru membagikan benih jagung dan pupuk untuk mendukung program Ketahanan pangan dalam rangka visi bersama menuju Indonesia Emas.--
BOJONEGORO, MEMORANDUM.CO.ID - Polsek Kepohbaru membagikan benih jagung dan pupuk untuk mendukung program Ketahanan pangan dalam rangka visi bersama menuju Indonesia Emas.
Kapolsek Kepohbaru Iptu Supriyanto menjelaskan pada hari Sabtu tanggal 2 November 2024 bertempat di persawahan Desa Kepoh Kecamatan Kepohbaru dilaksanakan kegiatan tanam penih Jagung sekaligus pembagian benih Jagung dan pupuk dalam rangka mendukung program ketahanan pangan.
" Dalam rangka visi bersama menuju Indonesia Emas," ujarnya.
BACA JUGA:Perkuat Silaturahmi, Kapolsek Kepohbaru Sambangi Tokoh Agama
BACA JUGA:Jalin Silaturahmi, Kapolsek Kepohbaru Polres Bojonegoro Sambangi Tokoh Agama
Diketahui hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Kapolsek bersama anggota, masyarakat perwakilan penerima benih jagung dan pupuk.
Diharapkan dengan adanya bantuan tersebut bisa menambah semangat petani untuk terus meningkatkan produksi hasil tanamannya. (top)
Sumber: