Debat Publik Pilkada Kota Malang, 3 Paslon Adu Visi Misi
pelaksanaan debat publik pertama pilkada Kota Malang. --
MALANG, MEMORANDUM.CO.ID - Tiga Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota Malang, beradu gagasan dalam debat publik pertama. Gelaran debat yang diselenggarakan KPU Kota Malang ini, dilaksanakan di Hotel Grand Mercure Kota Malang, Sabtu 26 Oktober 2024 Malam.
Pada debat public pertama, ketiga paslon, nomor urut 1 Wahyu Hidayat - Ali Mutohirin (WALI), paslon nomor urut 2 Heri Cahyono - Ganis Rumpoko (Sam HC-Mbak Ganis) serta paslon nomor urut 3 H. Anton - Dimyati Ayatulloh (ABADI) saling menyampaikan visi - misi paslon. Bahkan, saling menanggapi pendapat calon. Sebelumnya, disampaikan terkait tata tertib pelaksanaan debat.
BACA JUGA:KPU Kota Malang Gelar Debat Publik, 3 Paslon Adu Gagasan
BACA JUGA:Kampanye Dimulai, KPU Kota Malang: Ada Paslon Belum Setorkan Data Tim Sukses
BACA JUGA:KPU Kota Malang Undi Nomor Urut Paslon Peserta Pilkada
Masing masing paslon, sama sama disuport para pendukungnya yang menyaksikan secara langsung. Bahkan sesekali meneriakkan dukungan ke paslon pilihnya. Suasana pun semakin hidup, di saat para paslon mulai adu gagasan hingga saling menanggapi.
"Hari ini dilakukan debat pertama, dari 3 kali debat yang akan dilakukan. Debat ini, bisa untuk menguji paslon. Tentunya, bisa sebagai pengetahuan dan gambaran terutama bagi masyarakat pemilih," terang Ketua KPU Kota Malang, Moch Toyib, saat memberi sambutan sekaligus membuka acara debat secara resmi.
BACA JUGA:KPU Kota Malang Mitigasi Kerawanan Pilkada 2024
BACA JUGA:Sukseskan Pilkada, KPU Kota Malang Kirab Maskot di Semua Kecamatan
Dalam debat pertama ini, KPU memberikan tema meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memajukan daerah. Acara debat yang berlangsung menarik ini juga disiarkan langsung di televisi swasta serta radio. (edr)
Sumber: