Prediksi Susunan Pemain Persebaya saat Hadapi PSM di GBT
Persebaya saat menggelar latihan di Stadion Gelora 10 Nopember jelang menghadapi PSM Makassar. (Persebaya)--
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Persebaya akan menjamu tamunya PSM dalam lanjutan pekan ke-9 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu 23 Oktober 2024 pukul 19:00 WIB. Tiga poin wajib diamankan untuk tetap bisa bersaing di puncak klasemen.
Dalam konferensi pers sebelum pertandingan, Coach Bernando Tavares menyebutkan bahwa ada beberapa pemain PSM Makassar yang absen dan belum fit 100 persen. Reza Arya Pratama, Muhammad Arfan, Nermin Heljeta, dan seorang yang sebelumnya demam masih diragukan untuk tampil
"Kita punya banyak pemain sayangnya, Reza, Arfa, Nermin, dan kita lihat saja nanti, ada satu pemain yang sebelumnya demam, kita lihat saja nanti apakah dia sembuh atau tidak. Ada beberapa pemain yang belum 100% dari pertandingan terakhir, tapi untuk besok kita akan bermain dengan 11 pemain," ujar Tavares.
BACA JUGA:Jelang Persebaya vs PSM, Bruno: Kami Siap Raih 3 Poin
Dengan adanya beberapa pemain PSM yang absen, Coach Paul Munster mengatakan bahwa aitu bukan suatu keuntungan yang signifikan sebab, setiap tim yang akan bertanding melawan Persebaya, level permainan mereka akan meningkat.
”Pertandingan di Liga 1 selalu ketat. Terlepas dari apakah mereka memiliki beberapa pemain yang absen, tetap akan selalu sulit. Setiap tim bermain melawan Persebaya, mereka meningkatkan level. Tetapi yang penting bagi kami, kami fokus pada permainan kami. Dan kami akan tampil 100% untuk pertandingan Rabu malam," kata Munster.
Melihat dari hasil sebelumnya yang kalah 0-2 atas Persib, diprediksi Coach Munster akan melakukan sedikit perubahan. Posisi penjaga gawang sepertinya akan menjadi milik Ernando Ari. Setelah kekalahan atas Maung Bandung, Andhika dikritik habis-habisan oleh suporter di media sosial atas penampilannya.
BACA JUGA:Jelang Persebaya Vs PSM, Bajul Ijo Kalah Head to Head atas Juku Eja
Di posisi full back Catur bisa dimainkan sejak babak pertama usai sembuh dari cedera dan Mikael Tata akan tetap diturunkan untuk mengisi slot regulasi pemain dibawah U-23. Untuk bek tengah akan tetap diisi Kadek Raditya bersama Slavko Damjanovic.
Di lini tengah diyakini akan tetap diisi trio Gilson Silva, Mohamed Rasyid, dan Fransisco Rivera. Selanjutnya di penyerang Malik Risaldi, Bruno Moreira, dan Flavio Silva akan tetap mengisi lini serang Bajol Ijo. (rid)
Prediksi Susunan Pemain Persebaya vs PSM:
Ernando Ari (GK); Arief Catur Pamungkas, Kadek Raditya, Slavko Damjanovic, Mikael Tata; Gilson Costa, Mohamed Rasyid, Fransisco Rivera; Malik Risaldi, Bruno Moreira (C), Flavio Silva
Patih: Paul Christopher Munster
Sumber: