NasDem Surabaya Incar 10 Kursi DPRD
Surabaya,memorandum. co.id - Wakil Ketua Bidang Kaderisasi dan Pendidikan Politik DPD Partai NasDem Kota Surabaya, Srihono Yularko menyambut gembira adanya kantor baru DPD Partai NasDem Kota Surabaya di Jalan Arjuno 65. Apalagi berdekatan dengan Kantor DPW Partai NasDem Jatim dan Bappilu. "Kantor baru, semangat baru. Di bawah komando ketua baru (Robert Simangunsong-red), kami bertekad memperoleh 10 kursi di DPRD Kota Surabaya pada Pileg 2029 mendatang," ujar Srihono ketika dikonfirmasi, Kamis (16/4/2020). Seperti diketahui, pada Pileg 2019 lalu, NasDem Surabaya memperoleh tiga kursi di DPRD Surabaya. Karena tak bisa membentuk fraksi sendiri, akhirnya bergabung dengan Partai Demokrat. Untuk itu, pada pileg mendatang NasDem mencanangkan target 10 kursi di DPRD Surabaya. Guna mewujudkan itu, Srihono yang sebelumnya menjabat Sekretaris Bappilu mengatakan, waktu yang hampir lima tahun ini akan digunakan untuk memprogram dan merencanakan pencalegan di kantor baru tersebut dengan lebih bersemangat. "Kami akan lebih profesional dalam melayani masyarakat," tandas dia. (dhi)
Sumber: