Lebih Melek Teknologi, Gen Z Punya Peluang Besar Berkarir di Industri Migas
Acara yang merupakan rangkaian dari Forum Improvement & Innovation Award 2024 ini diselenggarakan untuk berbagi informasi mengenai membangun karier di industri migas kepada mahasiswa. --
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID-Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa menggelar acara talk show bertema "Build Your Career in Oil & Gas Industry" di Gedung Robotics Center Insititut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya, Selasa, 8 Oktober 2024.
Acara yang merupakan rangkaian dari Forum Improvement & Innovation Award 2024 ini diselenggarakan untuk berbagi informasi mengenai membangun karier di industri migas kepada mahasiswa.
BACA JUGA:4 Pimpinan DPRD Jember 2024-2029 Dilantik, Langsung Bentuk AKD dan segera Selesaikan APBD 2025
"Kami melihat antusiasme tinggi dari mahasiswa, para Gen Z, yang tertarik bergabung di industri migas. Oleh karena itu, selain memberikan gambaran profesi sebagai pekerja migas, mahasiswa juga berkesempatan menggali informasi prosedur rekrutmen, serta trik agar lolos seleksi," ungkap Sr Manager Relations Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa, Agus Suprijanto.
Di tengah gempuran stigma Gen Z yang rentan akan tekanan luar, Agus menyoroti kelebihan yang dimiliki oleh Gen Z ini. Misalnya, lebih melek teknologi digital dibandingkan generasi-generasi sebelumnya.
“Generasi sekarang memiliki lebih banyak pilihan dan akses informasi melalui teknologi internet,” ungkap Agus, yang juga alumni ITS dan telah berkecimpung di dunia migas selama 30 tahun.
Agus juga memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang aktif memanfaatkan kesempatan seperti talk show ini untuk memperdalam pengetahuan dan bertanya langsung kepada para ahli.
BACA JUGA:Miris! Anggota Dewan Baru Dilantik Langsung Gadai SK Demi Lunasi Utang Kampanye
“Mahasiswa sekarang lebih adaptif terhadap kebutuhan industri, salah satunya dengan mengikuti diskusi. Hal itu merupakan kekuatan dan bekal untuk berkarier seperti yang dicitakan," tuturnya.
Sementara itu, Sr Officer Talent Acquisition & Learning, Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa, Pradina Ayu Anggraini menjelaskan peluang mahasiswa memasuki dunia kerja, khususnya di Pertamina.
“Perusahaan membuka kesempatan seluas-luasnya bagi lulusan SMA/SMK, diploma, sarjana sampai pekerja berpengalaman yang sudah memulai karier di tempat lain,” kata Dina.
Mekanisme pencarian calon karyawan pun beragam, mulai dari rekrutmen terbuka, job fair, rekrutmen kolaborasi dengan universitas, serta perusahaan penyedia data tenaga kerja yang profesional.
Kemudian Shinta Devi Puspitasari selaku Officer Human Capital Business Partner menjelaskan mengenai strategi agar dapat bekerja di Pertamina.
Pertama, curriculum vitae (CV) dan portofolio menjadi acuan utama dalam menyeleksi kompetensi para kandidat. “Sikap yang ditunjukkan saat wawancara juga menjadi poin utama dalam rekrutmen.”
Sumber: