DPMD Sumenep Gelar Pembinaan dan Peningkatan Kapasitas Karang Taruna
DPMD Kabupaten Sumenep menggelar pembinaan dan peningkatan kapasitas karang taruna se-Kabupaten Sumenep di hotel Dbagraf.--
SUMENEP, MEMORANDUM.CO.ID - Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumenep menggelar pembinaan dan peningkatan kapasitas karang taruna se-Kabupaten Sumenep di hotel Dbagraf.
Kegiatan tersebut digelar sejak Rabu 18 September 2024 sampai Minggu 22 September 2024. Pesertanya 330 karang taruna se-Kabupaten Sumenep yang dibagi menjadi empat angkatan.
Angkatan I diikuti oleh karang taruna Kecamatan Batuan, Kota, Pasongsongan, Dasuk, Batang-Batang, Talango, Pragaan. Angkatan II diikuti Kecamatan Batuputih, Manding, Guluk-Guluk, Ganding, Ambunten, Gapura. Angkatan III diikuti Kecamatan Gili Genting, Raas, Kangayan, Arjasa, Kalianget, Rubaru, Bluto. Angkatan IV diikuti Kecamatan Masalembu, Gayam, Nonggunong, Sapeken, Saronggi, Dungkek, Lenteng.
BACA JUGA:Dukung Program Kinerja, Karang Taruna Lamongan Terus Dibekali Soft Skill
Bupati Sumenep Achmad Fauzi dalam sambutannya mengatakan, kegiatan karang taruna multisektoral, jadi harus bersinergi dengan kepala desa. Contohnya, ada anak mau putus sekolah, karang taruna harus hadir untuk mengawal.
"Karang taruna bisa dapat dana berapapun dari APBD tapi harus jelas kinerjanya. Misalnya dalam setahun bisa mendata 1.000 penerima beasiswa miskin atau prestasi. Karena jangka panjangnya bisa menekan angka kemiskinan," ujar bupati saat membuka acara, Rabu 18 September 2024 malam.
Menurut Bupati Fauzi, karang taruna juga mendukung penguatan ekonomi di desa. Dengan mengangkat potensi lokal untuk digarap dan dipromosikan.
BACA JUGA:Sahur on The Road Karang Taruna dan Remaja Masjid Sabilillah RW 13 Kebraon Berjalan Aman
Sementara itu, Kepala DPMD Sumenep Anwar Syahroni Yusuf mengatakan, substansi pokok dari kegiatan tersebut adalah kesadaran dan keinginan kita bersama untuk menumbuhkembangkan karang taruna.
"Untuk memulai eksistensi karang taruna, kita mulai dari lembaganya dulu. Jadi harus kita inventarisir dulu. Target kami, 330 desa harus terbentuk karang taruna sampai akhir tahun 2024," ujar Anwar. (aan)
Sumber: