Sukses Tahan Imbang Australia 0-0, Coach STY Apresiasi Mentalitas Pemain Timnas
Pelatih Shin Tae-yong saat sesi konferensi pers usai pertandingan. (ist) --
JAKARTA, MEMORANDUM.CO.ID - Dua laga Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C yakni menghadapi Arab Saudi (Kamis 5 September 2024) dan Australia (Selasa, 10 September 2024) berakhir cukup bagus. Menghadapi tim langganan masuk Piala Dunia tersebut Indonesia berhasil menahan imbang dan mendapatkan 2 poin.
Terbaru, timnas berhasil menahan imbang 0-0 Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Pertandingan yang sulit tersebut sudah diprediksi pelatih Shin Tae-yong sebelum Pertandingan. Meskipun begitu STY sangat mengapresiasi mentalitas anak asuhnya atas hasil imbang tersebut.
BACA JUGA:Maarten Paes Bawa Indonesia Clean Sheet usai Imbangi Australia 0-0
BACA JUGA:Digempur Habis-Habisan, Timnas Indonesia Tahan Australia 0-0
Dari statistik pertandingan, Australia sangat mendominasi penguasaan bola. Tercatat Australia menguasai 63 persen penguasaan dan Indonesia 37 persen penguasaan. The Socceroos melepaskan total 19 tembakan 5 diantaranya tepat sasaran. Sedangkan Indonesia melepaskan 5 tembakan dengan 2 tepat sasaran.
Hasil imbang yang diraih Tim Garuda patut disyukuri. Pasalnya, meski bermain di bawah tekanan, Indonesia kembali berhasil mengamankan poin di matchday kedua Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Seperti apa yang ditonton memang menjadi pertandingan yang sangat sulit, bisa dibilang kami diserang terus," kata Shin Tae-yong usai pertandingan, Selasa 10 September 2024 malam.
"Tapi mentalitas kami kuat melawan Australia. Para pemain sudah bekerja keras, kami tinggal maju ke depan. Kami akan berkembang terus saya ucapkan terima kasih kepada para pemain," ujar pelatih asal Korea Selatan itu.
BACA JUGA:Stadion GBK Siap Jadi Venue Indonesia vs Australia di Ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih 53 tahun tersebut mengakui jika kualitas Australia lebih baik dibandingkan anak asuhnya. Terlihat mulai fisik dan pengalaman tergambar jelas dari pertandingan tadi.
"Pastinya tim Australia lebih baik daripada kami, mulai dari fisiknya, sehingga mau tak mau kita harus bertahan dahulu lalu melakukan serangan balik," bebernya.
Dengan hasil ini, membuat posisi Indonesia berada di peringkat 4 dengan raihan 2 poin dari 2 pertandingan.
Selanjutnya Indonesia akan memainkan dua laga tandang beruntun pada matchday ketiga dan keempat. Garuda akan terbang ke Bahrain pada 10 Oktober kemudian bertandang ke markas China pada 15 Oktober. (rid)
Sumber: