Sarasehan Media Polda Jatim 2024, Sinergi untuk Pilkada Aman dan Damai

Sarasehan Media Polda Jatim 2024, Sinergi untuk Pilkada Aman dan Damai

Kasihumas Polrestabes Surabaya AKP Haryoko Widhi mengikuti sarasehan awal media jajaran Polda Jatim 2024 di The Sun Hotel Sidoarjo.--

BACA JUGA:Polsek Gayungan Gelar Nusantara Cooling System, Sosialisasi Kamtibmas dan Pilkada Damai

Dirmanto mengungkapkan bahwa potensi kera anan selama tahapan Pilkada, mulai dari pendaftaran calon, kampanye, hingga perhitungan suara.

“Tiap, tahap pilkada memiliki potensi kerawanan tersendiri seperti gesekan antarpendukung hingga pengumpulan massa. Oleh karena itu, kami mengajak seluruh pihak termasuk awak media untuk bersama – sama menjaga situasi tetap kondusifi,” ungkapnya.

BACA JUGA:Gelar Silaturahmi dan Baksos, Kasatgas Preemtif Ops NCS Berharap Masyarakat Sampaikan Pilkada Damai

Menurutnya, selama masa pilkada, Polda Jatim akan menggelar operasi kepolisian dengan sandi ‘Operasi Mantap Praja’ yang melibatkan latihan operaei dan penggelaran pasukan terutama di wilayah-wilayah yang sangat rawan seperti Madura.

“Kami berharap dengan persiapan yang matang, situasi di Jatim tetap aman dan damai selama proses pilkada,” imbuhnya.

BACA JUGA:Polsek Lakarsantri Gelar Rapat Koordinasi, Jalin Kemitraan Demi Pilkada Damai

Dirmanto menekankan pentingnya pemberitaan yang akurat, berimbang, dan dapat dipertanggungjawabkan serta sesuai dengan undang – undang serta kode etik jurnalistik.

“Peran media sangat vital dalam menjaga demokrasi dan menciptakan rasa aman ditengah masyarakat selama pilkada,” tukasnya.

BACA JUGA:Polisi dan PWI Siap Wujudkan Pilkada Damai Kota Malang

Kesempatan tersebut, juga melakukan deklarasi dan penandatanganan nota kesepahaman antara polda Jatim dengan para awak media sebagai bentuk komitmen bersama untuk mengawal pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Jatim.

Acara ini diakhiri dengan pembacaan deklarasi dan penandatanganan kesepakatan antara pihak kepolisian dan perwakilan media, yang menjadi wujud nyata sinergi antara Polri dan media dalam mengawal Pilkada 2024 agar berlangsung aman dan damai. (rio)

Sumber: