Polres Batu Blusukan ke Sekolah Sosialisasi Anti-Kekerasan

Polres Batu Blusukan ke Sekolah Sosialisasi Anti-Kekerasan

Sosialisasi untuk mencegah terajadinya tindak kekerasan. -Biro Malang Raya-

BATU, MEMORANDUM - Antisipasi terjadinya kasus kekerasan di bawah umur, seksual, serta bullying, jajaran Polres Batu melakukan sosialisasi  bertema ‘Kekerasan Seksual dilihat dari Perspektif Psikologis’, di Ponpes Al Irsyag Kota Batu, dan SMA NU 1 Pujon, Kabupaten Malang, Selasa 11 Juni 2024.

BACA JUGA:Pj Wali Kota Batu Kunjungi Tempat Penjualan Hewan Kurban

Wakapolres Batu Kompol Jeni al Jauza mewakili Kapolres Batu menyampaikan pentingnya memaknai arti kekerasan seksual terhadap anak, serta jenis-jenis kekerasan seksual terhadap anak.

“Kita melaksanakan sosialisasi untuk anak-anak SMA dan santri pondok,” ujarnya.

BACA JUGA:Polsek Junrejo Sosialisasai Anti-Bullying

Sosialiaasi kekerasan seks ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman pelajar yang bersekolah guna mencegah kekerasan yang bisa saja mengintai lingkungan sekolah.

“Kegiatan ini penting untuk menjaga diri agar terjauh dari tindakan-tindakan kekerasan seksual yang mungkin akan terjadi,” ujarnya.

BACA JUGA:Polwan Bakar Suami di Mojokerto, Pakar: Lebih Tepat Dikenakan Pasal Pembunuhan Berencana

Diharapkan, orang tua dan para pengasuh, guru dan orang-orang terdekat turut menjaga dan mengawasi anak-anak agar merasa nyaman dan jauh dari tindakan atau perilaku kekerasan.

Berdasarkan data Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen-PPPA), dalam periode 1 Januari-27 September 2023 ada 19.593 kasus kekerasan yang tercatat di seluruh Indonesia.  Korban kekerasan didominasi oleh kelompok usia 13-17 tahun dengan jumlah mencapai 7.451 korban.

BACA JUGA:Tekuk 2-0 Filipina, Indonesia Lolos Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sedangkan, data SIMFONI-PPA (kemenpppa, 2023), jumlah kasus kekerasan seksual yang terjadi di tahun 2023 sebanyak 14.759 kasus kekerasan seksual, terdiri dari 2.888 kasus kekerasan seksual pada laki-laki, dan 13.162 kasus kekerasan seksual pada perempuan. (*)

Sumber: