Menteri AHY Janjikan Dukungan Teknologi Pemerintahan GovTech Guna Pengembangan SPBE

Menteri AHY Janjikan Dukungan Teknologi Pemerintahan GovTech Guna Pengembangan SPBE

Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Biro Tulungagung-

TULUNGAGUNG, MEMORANDUM - Kementerian ATR/BPN menjadi salah satu kementerian yang turut serta dalam Rapat Persiapan Peluncuran Government Technologi (GovTech) Indonesia bersama sejumlah Kepala Lembaga dan Menteri Kabinet Indonesia Maju pada Sabtu 25 Mei 2024.

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengatakan, pihaknya siap mendukung implementasi teknologi pemerintahan (GovTech) dalam pengembangan Sistem pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). 

“Sebelumnya Kementerian ATR/BPN ini tidak termasuk dalam sembilan kementerian penyedia aplikasi prioritas. Tapi kemarin tanggal 24 Mei untuk pertama kali kami diundang. Tentunya kami ingin menyukseskan juga, mengintegrasikan, utamanya layanan Sertifikat Tanah Elektronik,” ujarnya usai mengikuti Rapat Persiapan Peluncuran GovTech Indonesia.

AHY menyebut, sertifikat elektronik merupakan salah satu inovasi Kementerian ATR/BPN agar tugas dan fungsi pemerintahan menjadi lebih efektif dan efisien, sekaligus bisa memberikan nilai tambah bagi masyarakat Indonesia.

BACA JUGA:Kementerian ATR/BPN Gelar Pembinaan dan Monev Pengadaan Tanah di Kantor Pertanahan Kab/Kota se-Jawa Timur

“Karena ini (sertifikat tanah elektronik) menjadi perhatian besar dari Bapak Presiden Jokowi dan juga manfaatnya sangat baik untuk masyarakat,” ungkapnya. 

Menteri AHY menjanjikan dukungan dan kerja yang cepat dalam menyelaraskan program pemerintah dengan program Kementerian ATR/BPN.

“Kami akan lakukan percepatan, sehingga bisa catch up dengan kementerian lainnya, dan mudah -mudahan bisa segera menghadirkan layanan elektronik yang dibutuhkan melalui portal INA Digital ini,” jelas AHY.

Kepala Kantah ATR/BPN Tulungagung, Ferri Saragih menyambut baik program - program dari Menteri AHY.

"Tentu kami juga ingin menyukseskan program - program beliau. Termasuk layanan Sertifikat Tanah Elektronik,” ungkapnya, Senin 27 Mei 2024. (fir/fai)

Sumber: