Polsek Rungkut Gelar Cangkrukan Kamtibmas Bersama Warga Rungkut Kidul Jaga Keamanan Lingkungan
Bhabinkamtibmas Kelurahan Rungkut Kidul Aipda Faisal berdialog langsung dengan warga untuk mendengarkan aspirasi serta perkembangan situasi keamanan di lingkungan mereka.-Ali Muchtar-
SURABAYA, MEMORANDUM.CO.ID - Polsek Rungkut melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Rungkut Kidul Aipda Faisal melaksanakan kegiatan Cangkrukan Kamtibmas bersama warga RW 01 Rungkut Kidul sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif, Selasa 28 Oktober 2025.
BACA JUGA:Polsek Rungkut Bareng Satpol PP Respons Aduan Warga Soal Bengkel Tak Berizin
Kegiatan berlangsung di salah satu sudut lingkungan warga dengan suasana santai dan penuh keakraban.

Mini Kidi--
Aipda Faisal berdialog langsung dengan warga untuk mendengarkan berbagai aspirasi serta perkembangan situasi keamanan di wilayah tersebut.
Selain berdialog, kegiatan ini juga menjadi sarana bagi kepolisian memberikan edukasi dan imbauan terkait situasi Kamtibmas terkini.
Aipda Faisal mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan, terutama pencurian kendaraan bermotor dan kejahatan jalanan yang kerap terjadi menjelang akhir tahun.
BACA JUGA:Polsek Rungkut Gencarkan Patroli Titik Rawan Antisipasi Genangan dan Banjir di Surabaya
“Kami menekankan pentingnya peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan,” ujar Aipda Faisal.
“Langkah ini bisa dilakukan dengan mengaktifkan kembali ronda malam dan sistem keamanan lingkungan atau siskamling secara rutin. Kami juga mengimbau agar warga segera melaporkan kepada pihak kepolisian bila menemukan hal-hal mencurigakan atau gangguan Kamtibmas,” katanya.
BACA JUGA:Polsek Rungkut Dorong Siswa MAN Kota Surabaya Jadi Generasi Aktif, Cerdas, dan Tertib
Kegiatan tersebut disambut positif oleh warga RW 01 Rungkut Kidul. Mereka merasa senang dapat berkomunikasi langsung dengan pihak kepolisian tanpa sekat birokrasi.
Sumber:

