Polisi Ngawi Gelar Jampi Ibu di Kwadungan

Polisi Ngawi Gelar Jampi Ibu di Kwadungan

Polsek Kwadungan Polres Ngawi Polda Jatim, melaksanakan Program Unggulan JAMPI IBU (Jumat Manfaat Peduli Insan Membutuhkan). --

NGAWI, MEMORANDUM.DISWAY.ID - Sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat serta mendukung strategi Harkamtibmas yang efektif, Polsek Kwadungan Polres NGAWI Polda Jatim, melaksanakan Program Unggulan JAMPI IBU (Jumat Manfaat Peduli Insan Membutuhkan). 

Kali ini, paket sembako diberikan kepada warga yang tinggal di Blok B Desa Sumengko, dipimpin Kapolsek Kwadungan AKP Iswahjoedi. 

BACA JUGA:Polisi Ngawi Amankan Pemangkasan Pohon Rawan Bahaya di Kwadungan


Mini Kidi--

Kapolres Ngawi AKBP Prayoga Angga Widyatama, menyampaikan bahwa kegiatan sosial seperti ini sangat efektif dalam mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat. Program Jampi Ibu merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap kondisi sosial masyarakat, khususnya warga yang membutuhkan bantuan. 

Adapun tujuan dari pelaksanaan Program Jampi Ibu ini adalah untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, meringankan beban ekonomi warga, memenuhi kebutuhan dasar pangan, serta membangun kepercayaan publik dan citra positif Polri di tengah masyarakat. 

BACA JUGA:Polsek Kwadungan Potong Pohon yang Potensi Bahayakan Pengguna Jalan di Ngawi

“Kami berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan, sehingga kehadiran Polri benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat serta mampu menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ujarnya. 

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman dan lancar, serta mendapat respons positif dan apresiasi dari warga setempat.(aris/dika)

Sumber: