Sidak SPBU Jelang Mudik Lebaran, Polres Jember Pastikan Takaran dan Stok BBM Aman

Senin 01-04-2024,14:31 WIB
Reporter : Biro Jember
Editor : Fatkhul Aziz

JEMBER, MEMORANDUM - Petugas Kepolisian Resor Jember, Polda Jatim, melakukan sidak (inspeksi mendadak) terhadap sejumlah SPBU (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum) di Kabupaten Jember, Senin 1 April 2024.

Sidak ini dilakukan untuk memastikan kondisi bahan bakar minyak (BBM) aman dan tidak ada kecurangan takaran atau pencampuran BBM. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi kecurangan dan kelancaran pemudik saat mengisi BBM ketika mudik lebaran Idul Fitri mendatang.

Kanit Tipidter Satreskrim Polres Jember, Iptu Naufal Muttaqin, mengatakan bahwa sidak ini merupakan upaya pencegahan penyimpangan penjualan BBM di SPBU menjelang Hari Raya Idul Fitri.

"Sesuai petunjuk pimpinan, kami melakukan upaya pencegahan, penyimpangan penjualan BBM di SPBU. Menjelang Hari Raya Idul Fitri. Sidak ini untuk membantu pemudik agar nyaman di jalan, dan mendapat takaran BBM yang pas saat beli di SPBU," kata Naufal.

BACA JUGA:Jelang Lebaran, Sat Binmas Polres Jember Beri Imbauan di Pusat Perbelanjaan

"Tidak hanya itu, sidak ini dilakukan juga untuk upaya antisipasi kecurangan BBM, yang dicampur atau diberi pewarna," sambungnya.

Naufal menjelaskan bahwa dalam sidak tersebut, petugas memeriksa satu persatu kolam penampungan BBM, mulai dari jenis Bio Solar, Dexlite, Pertalite, dan Pertamax. Petugas juga memantau kondisi stok BBM dan distribusi BBM untuk wilayah Jember.

"Sidak yang kami lakukan ini juga menakar jumlah bahan bakar minyak yang keluar dari nozzle (Pipa keluar BBM), saat mengisi di motor ataupun mobil. Juga pengecekan dari alat dispenser yang ada di SPBU. Untuk takarannya menggunakan gelas ukur, kami pastikan ukurannya pas. Dengan standar pengecekan ini, harus pas per liternya," ujarnya.

Naufal menambahkan, dari hasil sidak, stok BBM di SPBU Jember dipastikan aman dan distribusi lancar. Sidak ini akan dilakukan secara kontinu untuk memastikan kelancaran dan keamanan mudik lebaran.

BACA JUGA:Kapolres Jember Beri Tausiyah di Pembukaan Pondok Ramadan SMK Islam Bustanul Ulum Pakusari

Sementara itu, Pengelola dan Penanggung Jawab SPBU 54-68102 Desa Jubung, Kecamatan Sukorambi, Jember, Muhammad Mursyid, membenarkan informasi bahwa stok BBM di SPBU aman dan pengiriman normal.

"Untuk stok sampai saat ini aman. Pengiriman juga normal. Per hari di SPBU kami menghabiskan 16-17 ton per hari. Itu untuk jenis BBM Pertalite dan bio solar," ujar Mursyid.

"Sementara untuk Dexlite, itu stok 4 ton setengah bulan baru habis. Peminatnya sedikit. Pertamax dan Pertamax turbo, juga sama. Karena BBM jenis ini alternatif, jika pertalite atau bio solar antri panjang dan lama. Baru nanti ada yang beli," pungkasnya.

Sidak SPBU ini merupakan langkah yang tepat untuk memastikan kelancaran dan keamanan mudik lebaran. Dengan memastikan takaran dan stok BBM aman, diharapkan pemudik dapat melakukan perjalanan dengan nyaman dan aman.(edy)

Kategori :