SURABAYA - Unit Reskrim Polsek Semampir menggerebek rumah Saiful Sidin (29), pengedar narkoba tinggal di Jalan Hangtuah VIII. Sementara dua orang temannya berhasil meloloskan diri. Saat penggeledahan, polisi menemukan barang bukti 1 buah toples yang di dalamnya terdapat dompet kecil warna putih berisi 3 buah pipet kaca terdapat sisa sabu. Polisi juga menyita 6 poket plastik klip kecil berisi sabu. Masing-masing kantong plastik seberat 0,34 gram, 0,35 gram, 0,34 gram, 0,33 gram, 0,22 gram, dan 0,18 gram. Dan 1 buah skop, 1 buah tutup botol air mineral terdapat sedotan. "Saat kami tangkap, tersangka usai pesta sabu bersama dua orang temannya. Identitasnya sudah kami kantongi dan anggota masih memburunya," kata Kanitreskrim Polsek Semampir Iptu Tritiko, Jumat (1/2). Penggerebekan, kata Tritiko, bermula anggota di lapangan mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa di rumah Jalan Hangtuh VIII sering kali dijadikan transaksi dan pesta narkoba. Anggota pun langsung menyelidiki. Setelah mendapatkan kabar bahwa tersangka sedang pesta sabu bersama dua orang temannya di rumah, anggota langsung menggerebeknya pada malam harinya. "Sesampai di sana, pesta sabu sudah bubar dan kami hanya menangkap salah satu tersangka," ungkap Tritiko. (rio/tyo)
Rumah Pengedar Sabu Hangtuah Digerebek
Jumat 01-02-2019,13:45 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Terkini
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Jumat 08-11-2024,18:21 WIB
Luar Biasa, Polda Jatim Ungkap 90 Persen Kasus Pencurian dengan Kekerasan
Jumat 08-11-2024,18:09 WIB
Pemkot Surabaya Tangani Fenomena Anak Jalanan dengan Pendekatan Khusus
Jumat 08-11-2024,18:01 WIB