HUT ke-73 Polairud, Bea Cukai Tanjung Perak Ajak Sinergi Berantas Barang Terlarang Masuk NKRI

Jumat 01-12-2023,09:09 WIB
Reporter : Alif Bintang
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA, MEMORANDUM - Kepala Kantor Bea Cukai Tanjung Perak Dwijanto Wahjudi mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 Polairud yang peringatannya jatuh pada Jumat, 1 Desember 2023.

Dwijanto mengatakan, peringatan HUT Polairud ini menjadi momen untuk semakin menguatkan sinergitas antarinstansi. Terlebih, instansi Bea Cukai dan Polairud memiliki tugas pokok yang selaras. Yakni, Community Protector.

“Selamat HUT ke-73 Polairud, semoga senantiasa semangat menjaga keamanan NKRI. Selaras dengan tugas pokok Bea Cukai, yaitu community protector, kami bersama-sama dengan Polairud bersinergi dalam menyelamatkan anak bangsa dari gempuran masuknya barang-barang terlarang ke dalam wilayah NKRI,” ucap Dwijanto.

BACA JUGA:Sejarah Korp Polairud Baharkam Polri, Pendukung Tugas Kepolisian di Sektor Air dan Udara

Ke depan, Dwijanto berharap Korps Kepolisian Air dan Udara (Korpolairud) Baharkam Polri ini semakin jaya dan mengudara. Tidak kalah penting, juga semakin solid dalam rangka menjaga keutuhan NKRI.

“Semoga Polairud semakin kokoh dan solid, serta berani dalam menjaga kedamaian NKRI. Tetap jaya Polairud,” pungkasnya.

BACA JUGA:Tanam Sejuta Pohon dan Sebar Bibit Lele Peringati HUT Polairud dan Korps Brimob

Seperti diketahui, Korpolairud atau Polairud merupakan bagian dari Polri. Korpolairud atau Polairud adalah satuan dalam Polri yang mendukung tugas-tugas kepolisian meliputi wilayah air (sungai/laut) dan udara.

Setiap tahun, satuan Polairud memperingati hari jadinya pada tanggal 1 Desember. Adapun tema dari HUT ke-73 Polairud adalah Polairud Presisi Siap Mengamankan Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju. (bin)

Kategori :