Polsek Ponorogo Patroli Wilayah

Selasa 07-01-2020,20:04 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

  Ponorogo, memorandum.co.id - Kegiatan rutin unit Sabhara Polsek Ponorogo, salah satunya patroli wilayah guna menjaga kamtibmas. Seperti yang dilakukan Bripka Dedik Rusdiyanto dan Bripka Yogi yang blusukan ke permukiman warga, serta objek vital. Selain memantau wilayah, mereka juga menyempatkan menyapa warga untuk turut menjaga menjaga lingkungan dengan rutin siskamling. "Siskamling itu penting di lakukan warga guna menjaga lingkungan masing-masing dari gangguan orang yang tidak bertanggung jawab," jelas Dedik. "Kami sebagian petugas patroli sifatnya hanya mengingatkan warga untuk peduli dengan lingkungan." imbuhnya Imbauan tersebut disambut baik warga yang melaksanakan ronda. "Kami melakukan ronda sudah terjadwal setiap malamnya, sehingga lingkungan kami terjaga keamanannya." jelas petugas ronda malam. Selain pemukiman warga sasaran patroli ke sejumlah objek vital perbankan dan SPBU yang ada di wilayah Kecamatan Ponorogo kota. Imbauan yang sama untuk selalu waspada juga di sampaikan kepada petugas keamanan bank maupun SPBU. (ji/mt/tyo)

Tags :
Kategori :

Terkait