SIDOARJO - Polresta Sidoarjo menggelar bakti sosial (baksos) pengobatan gratis yang dilaksanakan di pendopo kantor Desa Lemujut, Kecamatan Krembung, Kamis (24/1). Hadir pada acara itu, Kapolresta Sidoarjo Kombespol Zain Dwo Nugroho, dengan didampingi beberapa Pejabat Utama Polresta Sidoarjo, juga Kapolsek Krembung AKP Guntoro. Menurut Zein bila kegiatan ini sebagai wujud kepedulian aparat kepolisian terhadap kesehatan masyarakat. Terlebih dalam mengahadapi peralihan musim yang sedang berlangsung cukup tinggi. Dengan demikian, diharapkan baksos pengobatan gratis tersebut, bisa bermanfaat serta membawa kemaslahatan bersama. Khususnya masyarakat kurang mampu. "Tujuan baksos pengobatan gratis ini, tidak lain adalah sebagai rasa peduli polisi terhadap masyarakat. Terlebih, masyarakat yang kurang mampu," ujar Kapolresta Sidoarjo, Kombespol Zain Dwi Nugroho. Dia menambahkan, mengingat di Desa Lemujut ini bisa dikatakan masuk kategori daerah pinggiran Kota Sidoarjo. Oleh karena itu, selayaknya kesehatan masyarakatnya juga diperhatikan. "Kebetulan kita juga ada Poliklinik. Dengan begitu, kita bisa membantu masyarakat Sidoarjo, dalam pengobatan gratis," imbuh Zein. Tak hanya itu, dalam kesempatan yang sama, Zain juga mengimbau kepada masyarakat, khususnya para peserta yang hadir mengikuti program baksos pengobatan gratis, agar ikut serta dalam mensukseskan momen agenda nasional Pemilu 2019 mendatang. Sehingga, pada pelaksanan pesta demokrasi tersebut dapat berjalan lancar, aman dan damai. Dikonfirmasi terpisah, Kepala Desa (Kades) Lemujut, H Suyatno, menyampaikan ucapan trrima kasih atas niat baik yang diberikan Polresta Sidoarjo kepada masyarakat di desanya. Menurut dia, masyarakat seperti mendapat angin segar. Sebab, baksos pengobatan gratis yang telah diselenggarakan di Pendopo Desa Lemujut ini sebuah anugrah yang tidak disangka-sangka. (med/jok/tyo)
Polresta Sidoarjo Gelar Pengobatan Gratis
Kamis 24-01-2019,14:37 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 09-01-2026,20:22 WIB
Warga Sidotopo Indah Geram Jalan Umum Disulap Jadi Parkir Ilegal, Kapolsek: Upaya Mediasi dan Kondusivitas
Jumat 09-01-2026,20:33 WIB
Kasus Investasi Bodong Tegalsari Surabaya Masih dalam Tahap Penyelidikan Polisi
Jumat 09-01-2026,20:50 WIB
Pertahankan Tas dari Bandit Jalanan, Mahasiswi Surabaya Terluka
Jumat 09-01-2026,20:43 WIB
Polsek Lakarsantri Sapa Warga Lontar Lewat Jumat Curhat Bahas Miras dan Judi Online
Jumat 09-01-2026,21:59 WIB
BRI dan Kemenpora Gelar Literasi Keuangan untuk Atlet Berprestasi SEA Games 2025
Terkini
Sabtu 10-01-2026,18:46 WIB
Debut Manis Bernardo Tavares, Bawa Persebaya Raih Kemenangan atas Malut United
Sabtu 10-01-2026,18:40 WIB
Sukses, PG Rejo Agung Baru Madiun Catat Giling Terpanjang dan Produksi Gula Tertinggi dalam Sejarah
Sabtu 10-01-2026,18:30 WIB
Ratusan Santri dan Siswa Mojokerto Diduga Keracunan Makanan Bergizi Gratis
Sabtu 10-01-2026,18:22 WIB
Jurnalis Koran Sumenep Gelar Sosialisasi Undang-Undang Pers di MAN 1
Sabtu 10-01-2026,18:12 WIB