Polsek Dukuh Pakis Laksanakan PAM Istigasah, Berikan Rasa Aman untuk Jemaah

Sabtu 23-09-2023,22:06 WIB
Reporter : Ali
Editor : Eko

Surabaya,memorandum-Polsek Dukuh Pakis laksanakan pengamanan Istigasah dan Doa bersama di Gedung Islamic Center Jalan Raya Dukuh Kupang no.122 - 124 Surabaya dengan dihadiri oleh 3.000 orang.

 

Sebanyak 15 personil beserta bantuan personil dari instansi terkait, diterjunkan langsung untuk melaksanakan pengamanan dengan dipimpin oleh Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Achmadi.

 

"Melaksanakan tugas pengamanan Istighosah dan Doa bersama ini adalah bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat agar semua kegiatan dapat berjalan lancar dan tertib,ucap Kompol Achmadi,Sabtu (23/9/2023).

 

"Untuk itu,anggota Polsek Dukuh Pakis selalu siap hadir di tengah-tengah masyarakat dalam setiap event kegiatan  guna terciptanya situasi yang aman, kondusif serta terkendali,” tandasnya.(mtr)

Kategori :