Jember, memorandum.co.id - Nasib Sukardi harus meringkuk di hotel prodeo Polres Jember. Pasalnya, tim Resnarkoba mendapati 12 klip narkoba jenis sabu dari dalam rumahnya. Pria itu diringkus dari rumah di Jl. Nusa Indah Lingkungan Krajan Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang beserta barang bukti berupa narkoba jenis sabu seberat 2.4 gram. Kasat Resnarkoba Polres Jember, AKP Sugeng Iriyanto melalui KBO Iptu Edi Santoso mengatakan, terduga pelaku ditangkap di rumahnya beserta barang bukti narkoba jenis sabu dan sebuah smartphone. Dia menjelaskan, terduga pelaku penyalahgunaan narkoba tersebut merupakan warga Jl. Nusa Indah Lingkungan Krajan Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang Jember, "Kami amankan saat berada di rumahnya yang mana saat kami amankan yang bersangkutan terbukti memiliki 12 paket kecil narkoba jenis sabu dengan total berat 2.43 gram," ungkap Edi Santoso, Jum'at (16/6/2023). Edi Santoso mengungkapkan, awalnya didapat informasi jika sering terjadi transaksi narkotika jenis sabu di wilayah Patrang. Sementara tersangka mengaku jika telah disuruh menjual sabu oleh A M (dalam lidik) yang sebelumnya telah menjual sabu kepada teman-temanya di wilayah Jember. Selanjutnya, tersangka diamankan dan barang buktinya dilakukan penyitaan dan dibawa ke Satreskoba Polres Jember untuk proses lebih lanjut. "Tersangka patut diduga melanggar pasal 114 ayat (2) atau Pasal 112 ayat (2) Jo Pasal 144 ayat (1) UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dimana ancaman hukumannya di atas 5 tahun penjara," pungkasnya.(edy/ziz)
Pengedar Sabu Patrang Jember Diringkus Polisi
Jumat 16-06-2023,09:58 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 11-01-2026,12:46 WIB
11 Jabatan Kepala OPD Magetan Masuk Daftar Evaluasi Kinerja Pansel
Sabtu 10-01-2026,21:56 WIB
CSA Allstar Menang 4-2 atas Sumput FC, Bukti Kekompakan dan Semangat Olahraga Sehat
Minggu 11-01-2026,08:36 WIB
Bupati Gatut Sunu Dorong Pembangunan SPPG di Wilayah Terpencil
Minggu 11-01-2026,06:12 WIB
Dinkes Jatim Catat 18 Temuan Super Flu, Pasien Bergejala Ringan
Sabtu 10-01-2026,21:18 WIB
PBN Gelar Festival Uji Tembak Batu di Surabaya
Terkini
Minggu 11-01-2026,19:27 WIB
Minibus Terguling di Kalirungkut Surabaya, Sopir Diduga Mengantuk
Minggu 11-01-2026,18:38 WIB
Bandit Curanmor Kenjeran Ditangkap Warga saat Mendorong Honda GL Rusak
Minggu 11-01-2026,18:31 WIB
Antisipasi Balap Liar, Satlantas Polres Ngawi Lakukan Tindakan Tegas
Minggu 11-01-2026,18:26 WIB
Polisi Ngawi Pengamanan Pengajian Haul KH Dimyathi di Mantingan
Minggu 11-01-2026,17:37 WIB