Surabaya, memorandum.co.id - Mensana in corporesano, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Hal tersebut merupakan syarat mutlak setiap anggota Polri dalam mengemban tugas sehari-hari untuk melayani masyarakat. Untuk memperoleh kesehatan jasmani maka wajib hukumnya setiap orang untuk melaksanakan olahraga secara rutin. Guna menjaga kesehatan fisik dan kebugaran badan, Kanit Samapta Polsek Karangpilang Iptu Hari Purnomo bersama anggota melaksanakan olahraga pagi dengan senam sehat dan jalan santai di seputaran Mapolsek Karangpilang,Sabtu (10/6/2023). Olahraga dimulai setelah pelaksanaan apel pagi. Olahraga pagi ini sudah menjadi program kegiatan rutin setiap satu minggu sekali. Ini wajib dilaksanakan oleh seluruh anggota Polsek Karangpilang sebagai upaya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik anggota. Iptu Hari Purnomo mengatakan, Olahraga tersebut bertujuan untuk menjaga kesehatan dan menjaga daya tahan tubuh personel Polsek Karangpilang. "Bahwa olahraga sangatlah bermanfaat bagi kesehatan. Di samping itu diharapkan dapat menumbuhkan semangat jiwa seluruh personel Polsek Karangpilang dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya," ungkapnya. Menurutnya, dengan tubuh yang kuat maka pelaksanaan tugas pun dapat dilaksanakan secara maksimal. "Apabila semua anggota Polri sehat jasmani dan rohaninya, maka tugas yang diemban sehari-hari dalam rangka melayani masyarakat dapat dilaksanakan secara maksimal," tutupnya.(mtr/udi)
Jaga Kesehatan Polsek Karangpilang Laksanakan Olahraga Bersama
Sabtu 10-06-2023,16:54 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 18-01-2026,13:09 WIB
Pemkab Tulungagung Anggarkan Rp50 M untuk Gaji PPPK Paruh Waktu Tahun 2026
Minggu 18-01-2026,16:34 WIB
Misteri Pembunuhan Wonokusumo Jaya Surabaya, Polisi Sisir Rekaman CCTV
Minggu 18-01-2026,23:02 WIB
Kebutuhan Penanganan Jalan Desa Tinggi, Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026
Minggu 18-01-2026,15:49 WIB
Tragedi Berdarah di Wonokusumo Jaya, Hendak ke Pasar, Pengendara Stylo Tewas Dibacok
Minggu 18-01-2026,16:22 WIB
Lurah dan Perangkat Desa Jadi Saksi Kasus Pemalsuan Dokumen Nenek Elina di Surabaya
Terkini
Senin 19-01-2026,12:38 WIB
Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Nasution Pimpin Apel Perdana, Tekankan Layananan Masyarakat dengan Hati
Senin 19-01-2026,12:34 WIB
Diduga Serangan Jantung, Pemuda Ditemukan Saudara Meninggal Dunia di Dalam Kos Driyorejo Gresik
Senin 19-01-2026,11:55 WIB
Jaga Kondusifitas Kota, Polsek Sawahan Gelar Patroli Skala Besar Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Senin 19-01-2026,11:53 WIB
1.192 CJH Tulungagung Lunasi Bipih Tahun 2026, Didominasi Lansia
Senin 19-01-2026,11:49 WIB